Senin, April 29, 2024

Gunung Putri Lembang: Info HTM, Fasilitas, hingga Lokasi

Gunung Putri Lembang merupakan sebuah kenampakkan alam yang menjadi objek wisata berpanoramakan lautan awan yang memesona. Gugusan pucuk gunung yang terlihat di kejauhan dengan siraman cahaya matahari saat senja dan fajar tiba begitu memanjakan mata. Tak hanya saat siang, tempat ini masih menyajikan keindahannya saat malam hari dengan view city light. Perpaduannya dengan udara Bandung yang sejuk menciptakan kehangatan romantisasi alam yang syahdu.

Gunung yang berdekatan dengan Gunung Tangkuban Parahu ini cocok untuk kalian yang ingin mencoba hiking. Bagi para pemula, mendaki gunung tentu akan terasa berat, apalagi dengan medan yang terkadang sulit. Namun, gunung ini berbeda karena ketinggiannya yang hanya mencapai 1.580 mdpl dan treknya pun mudah pengunjung lalui.

Baca Juga: Floating Market Lembang, Wisata Paling Lengkap yang Kece Abis

Ingin healing di ketinggian tanpa harus mengeluarkan tenaga ekstra untuk mendaki? Gunung Putri Lembang bisa menjadi pilihan yang pas. Simak terlebih dahulu informasinya sebagai referensi sebelum berkunjung ke sana, ya!

Daya Tarik Wisata Gunung Putri Lembang

Berlibur menjadi hal yang akan banyak orang lakukan mengingat libur semester akan segera tiba. Bagi Anda yang tinggal di perkotaan, suasana alam yang sejuk dengan pemandangan indah agaknya menjadi tujuan. Salah satu tempat yang menyajikan keindahan alam tersebut adalah Gunung Putri Lembang yang berlokasi di Bandung Barat. Tempat ini bahkan menjadi camping ground favorit para wisatawan.

Selain itu, gunung ini pun menjadi salah satu tempat sunrise dan sunset point terbaik di Bandung. Saat pagi tiba, lautan awan dan kabut akan menggantung, berhiaskan pucuk gunung yang mengelilingi di kejauhan. Suasananya yang sejuk akan berubah syahdu tatkala sinar sang surya menyapa tiap inci alamnya. Begitupun saat senja, wisatawan tentu tak melewatkan kesempatan untuk mengabadikan potretnya dengan lensa kamera.

Selain lanskap pegunungan dan lautan awan, Gunung Putri Lembang juga memiliki daya tarik lain yang tak boleh Anda lewatkan. Salah satunya adalah keeksotisan hutan pinus dengan pohon tinggi yang meliuk-liuk. Tempat ini juga menjadi spot favorit wisatawan untuk berfoto. Bersantai menikmati hembusan angin di bawah teduhnya pinus beralaskan hammock akan menjadi healing yang asyik.

Pesona saat malam hari juga tak kalah indah daripada saat siang hari. Berkemahlah di sana dan lihatlah ke bawah di mana hamparan lampu-lampu kota dan pemukiman berpendar. Warna-warni lampu yang lebih kita kenal dengan sebutan city lights menambah kesan syahdu pada alam. Namun, pastikan Anda datang saat cuaca cerah agar pemandangan city lights-nya tidak tertutup kabut.

Trekking yang Cukup Mudah

Bagi sebagian orang, mendaki adalah sesuatu yang berat dan tidak semua orang bisa sampai ke puncak. Namun, ini berbeda dengan Gunung Putri Lembang yang menawarkan pengalaman hiking tanpa harus pusing. Hal tersebut karena jalur trekking yang tersedia sudah beralaskan paving block. Meskipun menanjak, jalurnya tetap aman karena menyerupai tangga.

Itulah mengapa obje wisata ini cocok untuk para pemula yang ingin mencoba hiking secara langsung. Perjalanan menuju lokasi dari area parkir pun tidak lama, hanya sekitar 10-30 menit perjalanan. Usahakan tidak mendaki saat siang hari karena mataharinya akan terasa begitu terik. Berwisatalah saat pagi atau sore hari saat cuaca cerah, agar pemandangan yang Anda dapatkan tidak terhalang kabut.

Berkemah

Gunung Putri Lembang menyediakan area untuk mendirikan tenda, alias berkemah. Rasakan sensasi bermalam di atas puncak gunung dan di tengah hutan pinus yang rimbun. Anda bisa menyewa tenda di sana, tetapi untuk peralatan masak dan lampu harus wisatawan yang bawa sendiri, ya.

HTM Gunung Putri Lembang

Harga tiket hiking masuk ke objek wisata ini hanya Rp10.000 per orang. Kemudian untuk tiket berkemah adalah Rp22.000 per orang. Bagi Sobat Djava yang membawa kendaraan, akan ada biaya parkir tambahan. Yakni Rp6.000 untuk motor yang hiking dan Rp10.000 untuk motor yang camping.

Untuk kalian yang membawa mobil dan berkemah, tambahan biaya parkirnya adalah Rp10.000 untuk hiking only. Sementara untuk kendaraan yang bermalam di sana harus membayar Rp20.00. Harga tiket tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pihak pengelola wisata. Hubungi nomor 082117598382 untuk informasi lebih lanjut dan terbarunya, ya!

Fasilitas dan Jam Operasional

Beberapa fasilitas di Gunung Putri Lembang memang belum tersedia. Namun, fasilitas seperti musala, toilet, penangkal petir, dan warung makan telah tersedia. Selebihnya, wisatawan yang harus membawa keperluan mandiri dari rumah. Adapun jam operasionalnya adalah 24 jam setiap hari.

Lokasi Gunung Putri Lembang

Lokasi wisata ini berada di Jl. Gunung Putri No. 184, Desa Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391. Akses jalan menuju lokasinya menanjak dan berkelok, jadi harap selalu berhati-hati selama perjalanan.

Itulah beberapa informasi tentang Gunung Putri Lembang yang memiliki kaitan erat dengan Gunung Tangkuban Parahu. Konon, gunung ini adalah pelarian Dayang Sumbi dan menjadi tempat Sangkuriang menendang perahunya. Apapun kebenaran legendanya, itu tak mengubah kenyataan bahwa tempat ini memiliki sejuta pesona. Ingatlah untuk selalu menjaga kebersihan di sana, ya! (Ris/Djavatoday)

Umbul Pelem Waterpark, Bebas Renang Tanpa Kaporit

Umbul Pelem Waterpark merupakan sebuah objek wisata berupa taman air dengan banyak kolam renang tanpa kaporit. Airnya bersumber dari mata air alami yang menyebarkan...

Raffana Riverside Camp, Syahdunya Bermalam di Tepi Sungai

Raffana Riverside Camp merupakan sebuah pusat glamping dan camping dengan konsep bermalam di tepi sungai. Tempat ini cukup luas dan mampu menampung hingga 200...

Umbul Kemanten Klaten, Pemandian Alami Paling Aesthetic

Umbul Kemanten Klaten merupakan sebuah objek wisata alam berupa pemandian alami yang paling aesthetic. Tempat ini adalah spot berenang paling favorit karena memiliki air...

Wisata Banyu Bening Tinapan: Daya Tarik hingga Alamat

Wisata Banyu Bening Tinapan merupakan sebuah objek wisata alam dengan konsep desa wisata yang asri dan indah. Tempat ini menyuguhkan ragam kegiatan seru untuk...

Terpopuler

Lainnya