Sabtu, Mei 4, 2024

Srimulat: Hidup Memang Komedi, Film Perjuangan dari Komedian Daerah Solo

Srimulat: Hidup Memang Komedi merupakan film Indonesia yang bergenre drama komedi yang akan tayang segera pada seluruh bioskop Indonesia. Film ini ada karena pada tahun 2022 film yang berjudul Srimulat: Hil yang Mustahal telah sukses mengambil hati penonton.

Lalu sutradara Fajar Nugros mencoba mengadaptasi dengan judul comedian sama tetapi ceritanya berbeda. Fajar Nugros terinspirasi pada sebuah grup lawak legend yakni srimulat, film ini akan mengisahkan sebuah perjalanan grup lawak tersebut dari awal terbentuknya hingga masa kejayaannya.

Buat sobat djava yang tidak sabar untuk menonton filmnya, untuk itu catat berikut jadwal tayang dari filmnya:

Jadwal Tayang dari Film Srimulat: Hidup Memang Komedi

Kabarnya film ini akan hadir pada seluruh bioskop Indonesia mulai tanggal 23 November 2023 mendatang. Film yang dari IDN Pictures dan MNC Pictures ini akan meluncurkan kisah yang merupakan lanjutan dari seri yang pertama yang sudah dijelaskan diatas.

Selain itu film ini juga akan menampilkan sederet dari pemain-pemain berbakat yakni T. Rifnu Wikana sebagai Asmuni, Indah Permatasari sebagai Royani. Kemudian ada juga Dimas Anggara sebagai Timbul, Juan Bione Subiantoro sebagai Gepeng. 

Erika Carlina sebagai Djudjuk, organ Oey sebagai Paul, Erick Estrada sebagai Tessy, Rano Karno sebagai Babe Makmur, Zulfa Maharani sebagai Nunung, Elang El Gibran sebagai Basuki, Rukman Rosadi sebagai Teguh, Ibnu Jamil sebagai Tarzan, dan Naimma Aljufri sebagai Rohana.

Sinopsis dari Film Srimulat: Hidup Memang Komedi

Film Srimulat: Hidup Memang Komedi akan mengisahkan sebuah perjalanan sebuah grup comedian yang berasal dari Daerah Solo. Grup tersebut Bernama Srimulat yang baru ini mulai karienya pada dunia lawak melalui terater Sriwedari.

Pada ajang acara tersebut Grup Srimulat ini telah berhasil sukses membuat sajian comedian yang fresh dan memikat hati penonton. Setelah dari peristiwa tersebut banyak ajakan undangan untuk mementaskan grup lawak tersebut. Kemudian pada suatu hari ada sebuah undangan dari platform media sosial yang Bernama Telegram.

Dalam Telegram tersebut menyebutkan bahwa Grup Srimulat ini diundang untuk hadir dan tentunya disuruh untuk tampil di Istana Negara. Ketua dari grup Srimulat tersebut yakni Teguh (Rukman Rosadi) dengan antusias menyetujui undangan tersebut secara langsung.

Kemudian Teguh pun langsung memerintahkan Asmuni (Teuku Rifnu) untuk memimpin grup yang akan tampil pada Istana Negara. Mereka pun pergi dan berangkat ke ibu kota untuk memulai karir mereka di Istana Negara.

Akan tetapi perjuangan yang akan mereka lalui tidak akan semudah begitu saja, melainkan mereka harus dihadapkan pada rintangan-rintangan. Terutama pada rintangan cultural shock terkait Bahasa yang akan menghambat mereka.

Pada film ini juga akan ada pelengkap dari perjuangan kisah cinta Gepeng (Bio One) yang telah jatuh hati pada anak pemiliki kontrakan yang ia tinggali. Perempuan tersebut Bernama Royani (Indah Permatasari) namun hubungan mereka terhalang pada restu ayah dari Rohani. 

Sang Ayah Rohani yang Bernama Babe Makmer (Rano Karno) tidak menyetujui hubungan tersebut lantaran latarbelakang dari Gepeng. Lalu akan kah Gepeng akan berhasil meluluhkan hati sang ayah Rohani? Dan juga apakah Grup Srimulat ini akan sukses di Ibu Kota khususnya undangan dari Istana Negara?

Mungkin itu saja informasi seputar Film Srimulat: Hidup Memang Komedi yang sudah media djava bagikan secara lengkap. Kemudian buat sobat djava yang tidak mau ketinggalan update informasi dan artikel lainnya. Pantengin terus website dari media djava di Djavatoday.com. (Husni/CN/Djavatoday)

Rekomendasi Drama Korea Terbaru dengan Berbagai Pilihan Genre

Drama Korea terbaru ini bisa bikin kamu terhibur dengan merasakan perjalanan cerita yang mengesankan. Meski belum lama rilis, drama Korea yang menghebohkan dunia entertainment...

Glenn Fredly The Movie, Perjuangan Musisi Hingga Meraih Kesuksesan

Glenn Fredly The Movie adalah sebuah film sekaligus untuk mengenang kisah Musisi legendaris dari seorang penyanyi yang bernama Glenn Fredly. Film ini juga selain...

Dua Hati Biru, Sinopsis Sekuel Kisah Film Dua Garis Biru

Dua Hati Biru merupakan film lanjutan dari film sebelumnya yang berjudul Dua Garis Biru yang tayang pada tahun 2019. Film tersebut telah berhasil menyita...

Film Horor Siksa Kubur, Sinopsis Kisah Menyeramkan Orang Meninggal Dunia

Film Horor Siksa Kubur ini akan menceritakan sebuah kisah tentang bagaimana mengerikannya kondisi di alam kubur. Film ini kabarnya terinspirasi dari sebuah film pendek...

Terpopuler

Lainnya