Minggu, Mei 19, 2024

Ingat Siaran TV Analog Dimatikan 30 April, Ini Penjelasan Diskominfo Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Siaran TV analog akan segera dimatikan oleh Pemerintah Pusat dan migrasi ke saluran TV digital. Untuk wilayah Ciamis Analog Switch Off (ASO) mulai berlaku 30 April 2022.

Kabid Sarana Komunikasi dan Deseminasi Informasi Diskominfo Ciamis Wawan Heriawan membenarkan hal tersebut. Menurutnya, agar warga dapat menikmati siaran tv digital maka harus memakai alat penerima bernama Set Top Box (STB).

Warga dapat memperoleh tersebut dengan membeli ke toko elektronik terdekat. Harganya berkisar antara Rp 150 ribu sampai ratusan ribu rupiah tergantung merek dan spesifikasinya.

Pemerintah Pusat pun memberikan bantuan STB bagi rumah tangga miskin. Mereka penerima STB gratis yang telah masuk pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Untuk penyalurannya oleh PT Pos Indonesia.

“Untuk wilayah Ciamis masuk dalam tahap 1. Artinya siaran tv analog akan mati per 30 April 2022. Otomatis harus migrasi ke TV digital. Untuk mendapatkan siarannya harus pakai Set top box atau STB,” ujar Wawan, Selasa (12/4/2022).

Wawan menjelaskan siaran televisi digital ini punya banyak keunggulan. Antara lain gambar lebih jernih, tidak ada semut dan suaranya pun bagus.

“Televisi baru sekarang itu kan biasanya sudah ada teknologi DVB untuk penerimaan siaran tv digital. Hanya untuk yang tv lama harus ada STB. Menang mau tidak mau warga harus beli,” jelasnya.

Masyarakat pun tidak perlu khawatir dengan siaran televisi baru ini. Sebab, warga hanya perlu STB saja untuk menangkap siaran dan gratis selamanya. Berbeda dengan siaran berlangganan lainnya.

“Jadi untuk siaran tv ini gratis berbeda dengan yang berlangganan, tidak butuh parabola. Cukup menggunakan antena luar lama atau antena UHF. Pengoperasiannya sama saja seperti mencari channel pada televisi,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Jelang Pilkada 2024, Aktivis Ciamis Dorong Bawaslu Pilih Anggota Panwascam yang Berkualitas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Aktivis Peduli Ciamis Eka Muntaha mendorong Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Ciamis memilih anggota Panwascam yang berkualitas. Tidak boleh ada peserta yang...

Bangunan Laboratorium IPA SMP di Pamarican Ciamis Ambruk

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Atap bangunan laboratorium IPA SMP Negeri 1 Pamarican, Kabupaten Ciamis, ambruk. Peristiwa itu terjadi ketika siswa melaksanakan kegiatan belajar mengajar, Jumat...

Ini Lawan PSGC Ciamis di Babak 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSSI telah melakukan drawing atau pembagian grup babak 16 besar Liga 3 Nasional. PSGC Ciamis masuk dalam grup 2 bersama Persiku...

KPU Ciamis Lantik 135 PPK untuk Pilkada 2024, Sebanyak 70 Persen Wajah Lama

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- KPU Ciamis melantik 235 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang bertugas untuk Pilkada 2024. Pelantikan dilaksanakan di Aula STIKes Muhammadiyah Ciamis,...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya