Minggu, Mei 19, 2024

Bupati Ciamis Bagikan 10 Traktor dan Hand Sprayer untuk Kelompok Tani

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemkab Ciamis terus berupaya meningkatkan produktivitas hasil pertanian. Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Ciamis pun membagikan 10 traktor dan hand sprayer untuk kelompok tani.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menyerahkan bantuan traktor itu langsung kepada para kelompok tani di Aula Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Ciamis, Rabu (3/1/2024).

Dalam kesempatan itu, Herdiat mengucapkan terima kasih kepada para petani Ciamis yang terus berjuang. Terutama pada saat pandemi yang tetap bertahan dan mampu menjaga laju pertumbuhan ekonomi dan ketahanan pangan, kala sektor lain terdampak.

“Ciamis tanpa petani tidak ada apa-apanya. Berkat petani, laju pertumbuhan ekonomi Ciamis terjaga pada saat pandemi Covid-19. Sektor pertanian tidak terdampak pandemi,” ujar Herdiat.

Herdiat berharap dengan bantuan traktor dan hand sprayer tersebut para petani dapat meningkatkan hasil pertaniannya. Sehingga bantuan tersebut dapat bermanfaat untuk para petani.

“Semoga bisa mengajak juga para petani muda atau petani Milenial. Dibarengi dengan sarana dan prasarana serta teknologi yang memadai,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Ciamis, Slamet Budi Wibowo mengatakan, bantuan mesin traktor itu bersumber dari APBN Direktorat Jenderal PSP.

“Para penerima bantuan ini tentunya adalah kelompok tani yang sudah terdaftar di simluhtan dan teregristasi,” katanya.

Menurutnya, yang paling pokok itu saat ini sudah memasuki musim tanam. Sehingga tepat sekali untuk pembagian mesin traktor saat ini. Kemudian, sesuai target Pemerintah Pusat. Upaya khusus padi dengan jagung, namun ini khusus untuk padi.

“Semoga bantuan ini olah tanamnya bisa lebih cepat dan panen secara serempak,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Jelang Pilkada 2024, Aktivis Ciamis Dorong Bawaslu Pilih Anggota Panwascam yang Berkualitas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Aktivis Peduli Ciamis Eka Muntaha mendorong Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Ciamis memilih anggota Panwascam yang berkualitas. Tidak boleh ada peserta yang...

Bangunan Laboratorium IPA SMP di Pamarican Ciamis Ambruk

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Atap bangunan laboratorium IPA SMP Negeri 1 Pamarican, Kabupaten Ciamis, ambruk. Peristiwa itu terjadi ketika siswa melaksanakan kegiatan belajar mengajar, Jumat...

Ini Lawan PSGC Ciamis di Babak 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSSI telah melakukan drawing atau pembagian grup babak 16 besar Liga 3 Nasional. PSGC Ciamis masuk dalam grup 2 bersama Persiku...

KPU Ciamis Lantik 135 PPK untuk Pilkada 2024, Sebanyak 70 Persen Wajah Lama

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- KPU Ciamis melantik 235 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang bertugas untuk Pilkada 2024. Pelantikan dilaksanakan di Aula STIKes Muhammadiyah Ciamis,...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya