Minggu, Mei 19, 2024

Warga Ciamis Digegerkan Penemuan Mayat Bayi Perempuan di Selokan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Kampung Nagrak, Lingkungan Kertahayu, Desa Sindangrasa, Kecamatan/Kabupaten Ciamis geger dengan penemuan mayat bayi mengambang dalam selokan.

Bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan oleh penjual nasi uduk saat akan berjualan di selokan anyar, Jumat (28/10/2022) pagi sekitar pukul 06.00 WIB.

Kondisi bayi tersebut masih dengan keadaan utuh, dan beruntung arus air selokan tidak deras. Sehingga bayi tersebut menyangkut pada batu pinggir selokan.

Seorang warga Titin (50) yang hendak berjualan nasi uduk, pertama melihat langsung mayat bayi tersebut yang awalnya terlihat seperti boneka tercampur dengan lumpur.

“Saya mau jualan ke nagrak udah biasa lewat sini, pas melintasi jembatan saya lihat ada yang ngambang seperti boneka,” kata Titin.

Baca Juga: Pria Asal Tasik Meninggal saat Diperiksa, Keluarga Datangi Polres Ciamis

Titin mengaku kaget setelah melihat bayi yang sebelumnya ia kira boneka. Pada bayi tersebut masih ada tali pusar dugaan baru lahir beberapa jam.

“Saya penasaran kan, jadi saya lihat-lihat kembali buat memastikan, ternyata bayi beneran karna keliatan tali pusarnya,” jelas Titin.

Titin pun langsung melapor ke warga sekitar dan kemudian meneruskannya ke kepolisian.

“Saya ga berani bawa bayi tersebut dari selokan, jadi langsung lapor ke warga lain,” ujarnya.

Tim Inafis Polres Ciamis langsung menghampiri tempat penemuan bayi tersebut. Polisi langsung melakukan olah TKP serta langsung mengevakuasinya ke RSUD Ciamis menggunakan ambulans.

Kasi Humas Polres Ciamis Iptu Magdalena membenarkan penemuan bayi perempuan dalam selokan. Pihaknya setelah mendapat laporan dari warga langsung menerjunkan Tim Inafis Polres Ciamis.

“Mayat bayi berjenis kelamin perempuan itu sudah kami bawa ke RSUD. Saat ini kami melakukan penyelidikan,” katanya. (Ibay/CN/Djavatoday)

Jelang Pilkada 2024, Aktivis Ciamis Dorong Bawaslu Pilih Anggota Panwascam yang Berkualitas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Aktivis Peduli Ciamis Eka Muntaha mendorong Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Ciamis memilih anggota Panwascam yang berkualitas. Tidak boleh ada peserta yang...

Bangunan Laboratorium IPA SMP di Pamarican Ciamis Ambruk

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Atap bangunan laboratorium IPA SMP Negeri 1 Pamarican, Kabupaten Ciamis, ambruk. Peristiwa itu terjadi ketika siswa melaksanakan kegiatan belajar mengajar, Jumat...

Ini Lawan PSGC Ciamis di Babak 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSSI telah melakukan drawing atau pembagian grup babak 16 besar Liga 3 Nasional. PSGC Ciamis masuk dalam grup 2 bersama Persiku...

KPU Ciamis Lantik 135 PPK untuk Pilkada 2024, Sebanyak 70 Persen Wajah Lama

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- KPU Ciamis melantik 235 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang bertugas untuk Pilkada 2024. Pelantikan dilaksanakan di Aula STIKes Muhammadiyah Ciamis,...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya