Bukit Awan Sikapuk merupakan sebuah objek wisata alam di Wonosobo yang menyuguhkan keindahan pegunungan yang memesona. Dari atas ketinggian bukitnya, Sobat Djava bisa menikmati hamparan alam yang begitu menakjubkan. Suasana yang asri pun akan terasa, berpadu dengan hawa dingin yang menyegarkan. Bahkan katanya, wisata ini menjadi tempat sunrise point terbaik di Wonosobo, lho!
Bosan menghabiskan akhir pekan dengan menonton film di bioskop atau keliling di mall? Sobat Djava harus keluar mencari udara segar yang bisa menjernihkan pikiran dan mengembalikan semangat. Salah satu tempatnya adalah alam terbuka yang menampilkan segala pesona alaminya.
Tempat tersebut salah satunya adalah di Wonosobo, tepatnya di destinasi wisata alam Bukit Awan Sikapuk. Penasaran seperti apa pesona objek wisata yang tak pernah sepi pengunjung ini? Simak penjelasannya di bawah ini, ya!
Golden Sunrise di Bukit Awan Sikapuk
Mendapat julukan sebagai tempatnya golden sunrise terbaik di Wonosobo bukanlah tanpa alasan. Bukit yang berada di ketinggian ini memang memiliki sejuta pesona yang memanjakan mata, apalagi saat pagi tiba. Waktu di mana matahari mulai memancarkan cahaya jingganya yang membuat pemandangan di sekitar bukit ini menjadi eksotis. Wisatawan sering kali mengabadikan cantiknya sunrise di tempat ini dengan berfoto, bergaya dengan sebaik mungkin.
Baca Juga: Curug Cibulao Bogor, Pesona Alam di Tengah Perkotaan
Keindahan alamnya makin terasa syahdu kala gugusan pegunungan yang megah menghiasi panoramanya. Sobat Djava bisa menikmati pesona Gunung Sindoro yang sering kali berselimut awan, membuatnya seperti potret lukisan. Hamparan tanaman milik petani pun ikut memanjakan mata, ada cabai, kentang, kubis, wortel, terung, hingga carica, alias buah khas Dieng. Selain sunrise, Sobat Djava juga bisa menikmati sunset yang eksotis.
Spot Foto Instagramable
Objek wisata tanpa spot foto sangatlah tidak afdal, bukan? Oleh karena itu, pihak pengelola Bukit Awan Sikapuk membangun beberapa spot foto untuk menambah keseruan wisatawannya. Salah satu spot foto yang menjadi ikon objek wisata ini adalah gardu pandang yang bernuansa putih. dari atas gardu pandang, wisatawan bisa berfoto berlatarkan lanskap alam yang begitu indah.