Rabu, Mei 8, 2024

Longsor yang Timbun Jalan di Sukamaju Ciamis Sudah Bersih

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Longsor yang sempat menimbun akses jalan warga di 6 titik Desa Sukamaju, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis telah berhasil dievakuasi oleh petugas gabungan.

Warga pun kini dapat kembali melintasi jalan tersebut untuk beraktivitas. Sebelumnya, hujan deras mengguyur wilayah Ciamis, Minggu (11/9/2022) menimbulkan bencana longsor dan banjir. Akibat bencana ini, 2 bocah kakak adik meninggal dunia setelah tertimbun longsor.

“Jalan desa sudah bersih, sekarang warga sudah bisa melintas. Ini berkat kerja keras semua pihak, termasuk menerjunkan alat berat untuk mengevakuasi material longsor,” ujar Kepala Desa Sukamaju Dede Enhkuh.

Dede menyebut meski sudah berhasil membersihkan longsor, namun ia mengaku khawatir akan adanya longsor. Mengingat saat ini perkiraan curah hujan masih tinggi. Tanah tebing sekitar permukiman warga pun terlihat labil.

“Potensi kembali terjadi longsor ada. Terlihat ada retakan pada tebing atas jalan. Memang harus segera melakukan antisipasi dan perbaikan,” ungkapnya.

Dede menyebut, bencana longsor ini pun menimbulkan kerusakan rumah. Sedikitnya ada 4 rumah rusak berat, 1 rumah rusak sedang dan 8 rusak ringan.

“Bagi warga yang rumahnya rusak sementara mengungsi ke rumah kerabatnya. Memang harusnya rumah yang rusak akibat longsor tidak boleh lagi ditempati,” ucapnya.

Sebelumnya, hujan deras di Kabupaten Ciamis, menyebabkan bencana tanah longsor dan banjir di Desa Sukamaju, Kecamatan Cihaurbeuti, Minggu (11/9/2022). Tercatat sejumlah rumah rusak dan 6 titik jalan tertimbun longsor. Bencana ini menimbulkan 2 korban meninggal dunia.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya meninjau langsung lokasi bencana. Ia menyatakan memberlakukan tanggap darurat selama tiga hari.

“Ada 94 warga yang terdampak bencana banjir dan longsor. Rumahnya ada yang mengalami rusak berat, rusak sedang dan ringan. Ada dua korban meninggal dunia. Tanggap darurat sekitar 3 hari,” kata Herdiat. (Ayu/CN/Djavatoday)

PSGC Ciamis Kalah dari Perseden 1-0 di Laga Pamungkas Grup G Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis kalah atas Perseden Denpasar 1-0 dalam laga terakhir grup G Liga 3 Nasional. Pertandingan digelar di Stadion Galuh, Kabupaten...

102 Atlet Ciamis Siap Ikuti Popwilda Jabar 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebanyak 130 kontingen yang terdiri dari 102 atlet dan 28 pelatih dan official Kabupaten Ciamis siap mengikuti Popwilda Jabar 2024. Kadisbudpora...

PAN Silaturahmi ke Gerindra Ciamis, Sepakat Lanjutkan Koalisi Indonesia Maju di Pilbup 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pengurus DPD PAN Ciamis silaturahmi ke rumah juang Partai Gerindra Ciamis, Selasa (7/5/2024). Dalam pertemuan itu, keduanya sepakat untuk melanjutkan Koalisi...

Tarsum Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Jalani Pemeriksaan Kejiwaan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tarsum (41) pelaku pembunuh dan pemutilasi istri Yanti (40) kini menjalani pemeriksaan kejiwaan di Polres Ciamis, Senin (6/5/2024). Dokter kejiwaan dari RSUD...

Terpopuler

Lainnya