Sabtu, Mei 18, 2024

Sukageuri View Kuningan, Tempat Camping yang Komplit

Camping Ground, Kolam Renang, dan Aktivitas Lain

Kini, berkemah menjadi suatu kegiatan yang tak hanya menjadi buruan para pecinta alam, tetapi juga dari berbagai kalangan. Entah sebagai liburan, healing, ataupun alasan lainnya, berkemah di ketinggian memang selalu menyenangkan. Salah satunya di objek wisata ini, yang menyediakan area camping untuk wisatawan. Berbagai peralatan camping dan tendanya juga bisa kamu sewa di sana tanpa ribet membawa dari rumah.

Aktivitas lainnya yang bisa kamu lakukan di Sukageuri View Kuningan adalah berenang. Hal ini agak unik karena tidak biasanya kita berenang di ketinggian lebih dari 1.000 mdpl. Kolam renangnya terdapat 2 dengan bentuk persegi yang saling menyambung. Airnya begitu menyegarkan dan view disekelilingnya begitu indah.

Selain berenang di ketinggian, kamu juga bisa ngopi-ngopi cantik di sana yang bernama Puncak Waja Kopi. Menyesap kopi hangat di tengah udara sejuk bertemankan panorama pegunungan hijau akan menjadi healing yang menyenangkan. Harga kopi yang tersedia juga cukup terjangkau, lho.

Fasilitas dan Jam Operasional

Fasilitas yang terdapat di Sukageuri View Kuningan di antaranya area parkir, toilet, musola, area camping, tempat ngopi, dsb. Berbagai spot foto instagramable juga tersedia beserta dengan warung-warung makan. Adapun jam operasionalnya yakni mulai pukul 08.00-18.00 WIB. Namun, objek wisata ini tetap buka selama 24 jam untuk melayani wisatawan yang berkemah.

Harga Tiket Masuk dan Lokasi Sukageuri View Kuningan

Harga tiket masuk ke objek wisata ini sangat terjangkau, yakni Rp15.000 per orang. Kamu bisa langsung datang ke tempatnya yang beralamat di Jl. Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Jika kamu mengambil rute via Alun-alun Kuningan, ambil jalan menuju Jalan Veteran yang akan tiba di Jalan Raya Cigugur.

Selanjutnya, arahkan kendaraanmu menuju Jalan Cisantana yang akan langsung mengarah ke Jalan Palutungan. Ikuti terus jalannya hingga tiba di lokasi Sukageuri View. Akses jalannya cukup baik, bisa untuk kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.

Demikian uraian tentang informasi mengenai objek wisata alam Sukageuri View Kuningan, Jawa Barat. Destinasi wisata ini cocok untuk berlibur di akhir pekan bersama teman ataupun keluarga. Ada banyak kegiatan yang bisa kamu lakukan di sini, termasuk santai menjernihkan pikiran dari segala beban.  Selamat berlibur, Sobat Djava! (Ris/Djavatoday)

Masjid Perahu Sri Soewarto, Wisata Baru di Sukabumi

Masjid Perahu Sri Soewarto merupakan sebuah masjid dengan konsep yang unik karena berbentuk perahu besar. Tempat ibadah umat Islam yang satu ini juga memiliki...

Curug Dayang Sumbi Subang: HTM hingga Alamat

Curug Dayang Sumbi Subang merupakan sebuah objek wisata alam yang masih hidden gems di daerah Ciater. Objek wisata ini menyuguhkan keindahan air terjun yang...

Paralayang Bukit Sempu, Spot Ngecamp dan Berburu City Lights!

Paralayang Bukit Sempu merupakan sebuah objek wisata alam sekaligus spot camping yang berlokasi di Kabupaten Pasuruan. Akhir-akhir ini, viral di media sosial yang menampilkan...

Nikmati Keseruannya! Ini Dia Tempat Wisata yang Memiliki Wahana Rainbow Slide

Wahana rainbow slide menjadi salah satu wahana populer dengan keseruan yang menjanjikan. Rainbow slide atau perosotan pelangi mungkin sudah tidak asing lagi kedengarannya. Wahana...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya