Jumat, Mei 3, 2024

5 Tips Memilih Organisasi di Kampus, Maba Perlu Tahu!

Tips memilih organisasi yang satu ini mungkin terlihat mudah namun nyatanya banyak orang yang keliru tentang kemampuan yang dia miliki. Itulah sebabnya kamu harus lebih memerhatikan hal ini. Berorganisasi berarti mengajari kita untuk dapat berkomitmen dan menjalaninya sampai akhir. Jadi ketika kita memasuki organisasi yang sesuai dengan minat dan bakat yang kita miliki maka komitmen tersebut akan mudah dijalani.

Pertimbangkan Waktu

Menjadi mahasiswa yang mempunyai organisasi berarti harus menerima risiko jika sewaktu-waktu mempunyai tugas dan kesibukan. Bahkan bisa saja tugas antara organisasi dan perkuliahanmu datang secara bersamaan. Oleh sebab itu kamu harus bisa mempertimbangkan antara waktu yang kamu miliki dengan kesibukan yang kamu ambil.

Dalam berorganisasi kamu memang akan dilatih untuk bisa memanajemen waktu dengan baik. Tapi hal tersebut tergantung pada dirimu sendiri. Jika kamu bisa mempertimbangkannya dengan baik maka kuliah dan organisasimu pun akan berjalan secara baik, begitu pun sebaliknya. Jangan sampai organisasimu membuat kuliahmu jadi terbengkalai, ya.

Jangan Ikut-Ikutan Teman

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa memilih organisasi harus mempertimbangkan minat dan bakat yang kamu miliki. Jadi kamu gak bisa ikut-ikutan orang lain atau bahkan teman dekatmu sendiri. Karena ada kemungkinan minat dan bakat yang kalian miliki mempunyai perbedaan.

Tips memilih organisasi ini jika kamu perhatikan sebenarnya saling berkesinambungan antara satu sama lain. Dan untuk tips yang satu ini bisa kamu lakukan dengan mudah asal kamu berani untuk menunjukan kemampuan yang kamu miliki. Jangan pernah takut atau bahkan malu ketika minat dan bakatmu berbeda dengan kebanyakan orang. Justru berbeda itu unik, tinggal bagaimana kamu dapat mengemasnya agar terlihat lebih menarik.

Pilih Organisasi yang Bisa Mendukung Proses Perkuliahan

Selalu ingat bahwa tugas utama seorang mahasiswa adalah belajar atau kuliah. Jadi sebisa mungkin pilihlah organisasi yang dapat mendukung proses perkuliahmu. Kamu juga bisa mengikuti organisasi yang memang fokusnya sama dengan materi yang kamu pelajari di jurusanmu. Dengan begitu maka kamu akan lebih mudah memahaminya serta memiliki kemampuan yang lebih dibandingkan temanmu yang lain.

Itulah tips memilih organisasi yang bisa menjadi referensi untuk mahasiswa baru yang masih bingung dalam memilih kegiatan di kampus. Meski terlihat sepele tapi hal ini juga penting kamu lakukan. Perhatikan hal-hal tersebut dengan baik ya. (Khumairoh/Djavatoday)

Gunakan Teknik Pomodoro untuk Meningkatkan Fokus Saat Belajar

Meningkatkan fokus saat belajar memang bukan hal mudah bagi kebanyakan orang. Sebagai seorang siswa, belajar merupakan kewajiban yang tidak boleh dilewatkan. Bisa belajar dengan...

5 Rekomendasi Tema Buku Tahunan yang Unik dan Antimainstream

Rekomendasi tema buku tahunan kali ini bisa kamu jadikan sebagai referensi, loh. Setiap angkatan yang akan lulus biasanya mempunyai buku tahunan sebagai kenang-kenangan. Melihat...

Rekomendasi Jurusan Kuliah Buat Kamu yang Gemar Membaca

Rekomendasi jurusan kuliah ini cocok banget buat kamu yang suka sekali membaca! Eits, jangan salah! Membaca bukan semata-mata keisengan yang nggak terlalu penting untuk...

Penerapan Model KWL dalam Pembelajaran Membaca Teks Narrative

Artikel ini berisi tentang Penerapan Model KWL dalam Pembelajaran Membaca Teks Narrative di SMP. Sebelum lebih lanjut membahas tentang penerapan Model KWL dalam pembelajaran...

Terpopuler

Lainnya