Minggu, Mei 19, 2024

Polres Ciamis Distribusikan 10 Ribu Liter Air Bersih untuk Warga Imbangara Raya

Berita Ciamis (Djavatoday.com) – Dalam rangka Hari Jadi Humas Polri ke 72, Polres Ciamis mendistribusikan puluhan ribu liter air bersih untuk masyarakat yang terdampak kekeringan.

Pendistribusian air bersih itu berlangsung di Dusun Selaawi, Desa Imbanagara Raya, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (4/10/2023).

Kegiatan itu langsung dipimpin oleh Kapolres Ciamis, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro dan melibatkan puluhan personel Polres Ciamis Polda Jabar.

Tampak hadir juga Wakapolres Ciamis, Kompol Apri Rahman SE beserta pejabat utama Polres Ciamis.

Kapolres Ciamis, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro menuturkan, pendistribusian ini dalam rangka bentuk kepedulian Polri ke masyarakat yang membutuhkan.

Terutama kebutuhan akan sarana air bersih ditengah situasi musim kemarau berkepanjangan yang melanda Indonesia.

“Ini bagian dari peringatan Hari Jadi Humas Polri ke 72. Dimana Polri selalu hadir ditengah masyarakat untuk memberikan manfaat, seperti distribusi air bersih ke warga,” katanya.

“Semoga saja bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya.

Kapolres menuturkan, pihaknya menyediakan 10 ribu liter air bersih untuk masyarakat di Dusun Selaawi RW 09 dan RW 10 Desa Imbanagara Raya.

Distribusi ini pihaknya turut berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah, TNI, PDAM, dan BPBD Kabupaten Ciamis.

“Kegiatan ini tidak sekali ini saja, tetapi kontinue kita laksanakan sampai tidak ada lagi warga yang sulit mendapatkan sarana air bersih akibat musim kemarau berkepanjangam,” ucapnya.

Sementara itu, salah seorang warga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polsek Ciamis, BPBD dan PDAM Tirta Galuh Ciamis.

Karena sangat membantu masyarakat atas kesulitan mendapatkan air bersih.

“Semoga penyaluran air bersih dapat berkelanjutan sampai dengan adanya ketersediaan air,” pungkasnya. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Warga Cihaurbeuti Ciamis Dirawat di Rumah Sakit Usai Digigit Ular Hijau Berbisa

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Elis Supriatin (34) warga Dusun Cidangiang, Desa Sukahurip, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, harus dirawat di rumah sakit. Ia digigit oleh ular...

Jelang Pilkada 2024, Aktivis Ciamis Dorong Bawaslu Pilih Anggota Panwascam yang Berkualitas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Aktivis Peduli Ciamis Eka Muntaha mendorong Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Ciamis memilih anggota Panwascam yang berkualitas. Tidak boleh ada peserta yang...

Bangunan Laboratorium IPA SMP di Pamarican Ciamis Ambruk

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Atap bangunan laboratorium IPA SMP Negeri 1 Pamarican, Kabupaten Ciamis, ambruk. Peristiwa itu terjadi ketika siswa melaksanakan kegiatan belajar mengajar, Jumat...

Ini Lawan PSGC Ciamis di Babak 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSSI telah melakukan drawing atau pembagian grup babak 16 besar Liga 3 Nasional. PSGC Ciamis masuk dalam grup 2 bersama Persiku...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya