Minggu, Mei 19, 2024

Kunjungan ke Sekolah, Polsek Ciamis Berikan Himbauan Tentang Bullying

Berita Ciamis (Djavatoday.com) – Personel Polsek Ciamis melaksanakan kunjungan kepada SDN 1 Werasari, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Kegiatan tersebut dalam rangka memberikan himbauan kepada para peserta didik supaya tidak melakukan tindakan perundungan atau Bullying.

Acara yang berlangsung pada hari Senin (02/10/2023) itu dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Werasari Bripka Ega Nugraha dan Kepala Desa Werasari.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro mengatakan, kegiatan tersebut dalam rangka memberikan himbauan agar bersama-sama menjaga kondusifitas kamtibmas.

“Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka cipta kondisi situasi kamtibmas serta memberikan kenyamanan dan keamanan bagi seluruh warga,” katanya.

Dalam giat tersebut Personel Polsek Ciamis juga memberikan himbauan kepada siswa jangan pernah melakukan Perundungan (Bully) atau perilaku tidak menyenangkan.

Baik secara verbal maupun fisik ataupun sosial di dunia maya ataupun nyata yang bisa membuat seseorang merasa tidak nyaman atau sakit hati.

“Kemudian tertekan baik yang dilakukan oleh perorangan ataupun kelompok,” katanya.

Selain itu, giat tersebut juga untuk mencari informasi sekaligus menyampaikan himbauan agar bersama-sama dengan Polri menjaga kondusifitas kamtibmas.

“Sehingga semua lapisan masyarakat merasa aman dan juga nyaman,” ucapnya.

Adapun beberapa himbauan yang Polres Ciamis sampaikan yakni terkait antisipasi C3, dan tindak pidana lainnya yang meresahkan masyarakat.

“Apabila ada indikasi gangguan kamtibmas agar menyampaikan atau melaporkan ke Bhabinkamtibmas atau Babinsa,” pungkasnya. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Warga Cihaurbeuti Ciamis Dirawat di Rumah Sakit Usai Digigit Ular Hijau Berbisa

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Elis Supriatin (34) warga Dusun Cidangiang, Desa Sukahurip, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, harus dirawat di rumah sakit. Ia digigit oleh ular...

Jelang Pilkada 2024, Aktivis Ciamis Dorong Bawaslu Pilih Anggota Panwascam yang Berkualitas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Aktivis Peduli Ciamis Eka Muntaha mendorong Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Ciamis memilih anggota Panwascam yang berkualitas. Tidak boleh ada peserta yang...

Bangunan Laboratorium IPA SMP di Pamarican Ciamis Ambruk

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Atap bangunan laboratorium IPA SMP Negeri 1 Pamarican, Kabupaten Ciamis, ambruk. Peristiwa itu terjadi ketika siswa melaksanakan kegiatan belajar mengajar, Jumat...

Ini Lawan PSGC Ciamis di Babak 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSSI telah melakukan drawing atau pembagian grup babak 16 besar Liga 3 Nasional. PSGC Ciamis masuk dalam grup 2 bersama Persiku...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya