Selasa, Mei 14, 2024

Expo Pendidikan Ciamis Komitmen Disdik Sinergikan Kreativitas Inovatif

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Ciamis menggelar Expo Pendidikan di Aula dan halaman parkir komplek Disdik Ciamis, Rabu (15/6/2022). Kegiatan ini salah satu rangkaian dalam memeriahkan hari jadi Ciamis ke 380.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya membuka Kegiatan tersebut. Hadir juga Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra dan Sekda Ciamis Tatang.

Tema dalam kegiatan ini, “Dengan semangat hari jadi kabupaten ciamis ke 380 dinas Pendidikan siap berkomitmen dalam peningkatan sumberdaya manusia”.

Expo Pendidikan Ciamis ini bertujuan untuk mengimplementasikan serta komitmen Pemkab Ciamis untuk sinergikan dan menampung karya serta kreativitas inovatif dari siswa dan guru.

“Kegiatan ini tentunya sejalan dengan misi kabupaten Ciamis yaitu meningkatkan sumber daya manusia,” ujar Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dalam sambutannya.

Herdiat mengatakan expo ini semoga bisa menstimulasi bakat serta potensi luar biasa, dari bidang hingga sains. Sehingga bisa menyongsong masa depan yang gemilang.

Dalam kesempatan ini, Herdiat pun mengapresasi kepada UPBJJ Universitas Terbuka Bandung. Para pendidik Ciamis mendapat kesempatan untuk meningkatkan kompetensi pendidik berkat kontribusi Universitas Terbuka Bandung.

Bupati Ciamis juga mendorong Dinas Pendidikan untuk meningkatkan kualitas para pendidik dengan cara serta merta menempuh jenjang Pendidikan baik S1, S2, Bahkah S3 sekalipun.

“Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis akan siap membantu termasuk dalam biaya pendidikannya. Untuk itu kami sudah menyiapkan setiap tahun anggaran,” pungkas Herdiat. (Ayu/CN/Djavatoday)

Jelang Idul Adha, Pj Bupati Ciamis Sidak Pasar Pantau Harga Kebutuhan Pokok

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang Idul Adha, Pj Bupati Ciamis Engkus Sutisna melakukan sidak ke sejumlah pasar, Senin (13/5/2024). Sidak tersebut bertujuan untuk mengendalikan inflasi. Ada...

Babak 32 Besar Liga Nasional, PSGC Ciamis Ditahan Imbang Dejan FC 2-2

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis meraih hasil imbang dalam laga kedua grup 3 babak 32 besar Liga 3 Nasional. PSGC Ciamis berbagi poin dengan...

Upaya Dinas Pariwisata Ciamis Antisipasi Pungli di Obyek Wisata

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pariwisata Ciamis pun berupaya untuk melakukan pencegahan terhadap pungutan liar (pungli di berbagai obyek wisata di Ciamis. Baik yang dikelola...

Dua Pemuda di Ciamis Meninggal Dunia Tenggelam di Sungai Ciseel

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dua orang pemuda Egi (29) dan Rizki Riza (29) dikabarkan tenggelam saat berenang di Sungai Ciseel, Desa Ciparay, Kecamatan Cidolog, Kabupaten...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya