Senin, April 29, 2024

Bupati Ciamis Tanggung Biaya Pengobatan Bayi yang Punya Benjolan Mirip Kepala

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bayi perempuan asal Cimaragas, Ciamis, Jawa Barat, mengalami benjolan besar pada atas kepala yang menyerupai kepala. Kondisi itu diketahui ketika bayi dilahirkan di RSUD Kota Banjar, Selasa (10/5/2022) Lalu. Kemudian pihak keluarga membawa bayi tersebut ke RSUD Ciamis untuk menjalani perawatan.

Awalnya mengira bayi mengalami kembar Siam, lantaran benjolan tersebut ukurannya hampir sama dengan kepala bayi. Namun setelah melakukan pemeriksaan ternyata benjolan itu adalah cairan.

“Jadi ketika lahir ada saluran terbuka yang menyebabkan peralihan cairan menjadi benjolan tersebut,” ujar Bayu Yudiawan, Kabid Pelayanan Medis RSUD Ciamis, Rabu (18/5/2022).

Setelah beberapa hari mendapat perawatan, keluarga kemudian membawanya pulang. Namun kondisi bayi mengalami gangguan sehingga harus kembali lagi ke RSUD Ciamis pada Rabu (18/5/2022).

“Kondisinya terkendali, baik. Setelah stabil baru melakukan tindakan. Alhamdulillah sistem saraf pusat aman,” ungkapnya.

Sementara itu, Fouad Hakiem, Dokter Anak RSUD Ciamis mengatakan untuk tindakan operasi akan dilakukan di RSUD Banjar. Mengingat di Ciamis belum ada fasilitas bedah saraf.

“Kami rekonstruksi untuk bagian benjolan. Masuknya kasus bedah saraf. Menunggu kondisinya stabil,” ungkapnya.

Mengetahui ada bayi yang mengalami benjolan di kepala, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya langsung menjenguk ke RSUD Ciamis. Herdiat pun memastikan semua pengobatan dan biaya operasi menjadi tanggung jawabnya.

“Awalnya dikira kembar Siam ternyata bukan. Kebetulan orang tuanya tidak mampu, jadi pengobatan tanggung jawab saya,” tegasnya.

Sementara itu ibunda dari bayi tersebut, Dian Ratna Winingsih (32) menuturkan awalnya kondisi bayinya terlahir secara normal. Namun tidak menyadari bahwa kondisi bayi mengalami kelainan di kepala.

“Saya tidak sadar ada benjolan pada kepala. Setelah seminggu dirawat di Banjar, kemudian dibawa ke RSUD Ciamis. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu untuk kesembuhan anak saya,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Dampak Gempa M 6,5 Garut, 2 Rumah di Mekarjaya Ciamis Ambruk dan Rusak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dampak gempa berkekuatan 6,5 magnitudo yang mengguncang Kabupaten Garut, dua rumah di Desa Mekarjaya, Kabupaten Ciamis ikut terdampak, Sabtu (27/4/2024). Berdasarkan data,...

Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Rekomendasi Warna Kebaya Ini Bikin Kamu Tampak Cerah!

Rekomendasi warna kebaya ini bisa menjadi pilihan pas untuk kamu yang memiliki kulit sawo matang. Warna kebaya menjadi poin yang mesti dilingkari karena berpengaruh...

5 Tips Membuat Artikel Bagi Pemula, Mudah Kok!

Tips membuat artikel sangatlah mudah, loh. Tips ini bahkan bisa diterapkan bagi para penulis pemula. Penasaran gimana caranya? Simak artikel ini sampai akhir, ya. Artikel...

Curug Green Stone Banyumas: Info HTM hingga Alamat

Curug Green Stone Banyumas merupakan sebuah objek wisata alam berupa air terjun yang memiliki pemandangan indah. Objek wisata ini merupakan satu dari rangkaian Wisata...

Terpopuler

Lainnya