Senin, April 29, 2024

Sinopsis Drakor Mouse, Pembunuh Berdarah Dingin

Hello good people. Kalian yang menyukai drakor atau drama Korea tentu tidak asing lagi dengan Lee Seung Gi. Baru-baru ini dia menjadi pemeran utama dalam drama yang berjudul Mouse. Nah kalian penasaran gak bagaimana sih sinopsis drakor mouse?

Namun sebelumnya Korea tentu tidak asing lagi dengan drama juga lagu nya yang keren dan digemari seluruh dunia. Tidak terlepas dengan beberapa drama yang hadir diawal tahun 2021 ini. Meskipun keadaan sedang pandemi namun para produser drama Korea tetap melaksanakan proses shooting.

Proses shooting yang panjang dan maksimal dilakukan para kru dan pemain dengan menggunakan protokol kesehatan. Mereka tetap memproduksi drama karena untuk menyenangkan hati penonton.

Sinopsis Drakor Mouse

Drakor yang berjudul Mouse perdana tayang di tvN pada tanggal 3 maret 2021. Drama ini berakhir pada tanggal 20 Mei 2021 dengan jumlah 20 episode dan beberapa episode spesial. Drama ini dapat disaksikan melalui platform online salah satunya adalah Viu.

Sinopsis drakor mouse ini ditujukan bagi kalian yang penasaran serta akan sedikit menspoilerkan alur cerita nya. Nah, jadi baca sampai akhir ya.

Drakor mouse menceritakan seorang polisi dan detektif yang teguh dan taat serta kukuh dalam menangkap penjahat. Polisi tersebut bernama Jung Ba-reum (Lee Seung Gi) dan detektif yang bernama Go Moo-chi (Lee Hee Joom). Mereka bekerja sama dalam mengungkapkan kasus pembunuhan berantai yang terjadi di daerah tugas mereka.

Awal Drakor Mouse

Kisah drakor mouse berawal dari seorang pembunuh berantai yang biasa disebut dengan “Head hunter”. Han seo jun atau head hunter ini tertangkap ketika membunuh mangsa berikutnya dan diketahui oleh anak korban. Anak korban tersebut adalah Go Moo-chi yang ketika itu masih kecil.

Ketika dewasa Go Moo-chi menjadi detektif yang teguh akan pendiriannya. Pembunuhan berantai kembali terjadi, untuk mengungkapkan kebenaran dibalik pembunuhan ini maka dia bekerja sama dengan Jung Ba-reum. Mereka berdua menjadi partner yang cocok dalam menyelesaikan kasus.

Pada setiap kasus yang mereka temukan terdapat ciri khas yang sama. Yaitu, jari tengah yang selalu mengarah pada salib. Setiap korban ditemukan dalam keadaan yang mengenaskan, bahkan beberapa diantaranya dianiaya sebelum meninggal.

Nah, kelanjutan dari sinopsis drakor mouse yaitu untuk memecahkan kasus ini juga Go Moo-chi bekerja sama dengan stasiun televisi. Bersama dengan reporter Choi Hoong Joo yang diperankan oleh Kyung Soo-jin. Memiliki acara TV bernama “Sherlock Hong-Jo”. Dimana dalam acara tersebut menyiarkan secara langsung penyelidikan yang dilakukan oleh Go Moo-chi.

Puncaknya adalah ketika Go Moo-chi sudah diperingati oleh detektif senior untuk berhenti dan jangan sombong pada pembunuh berantai. Namun, dia tidak mendengarkan nasihat itu. Siaran langsung pun tetap berjalan dan Go Moo-chi mencoba untuk menjawab teka-teki. Go Moo-chi menjawab teka-teki ini adalah untuk menyelamatkan anak kecil yang ditahan oleh sang pembunuh.

Setelah semua teka-teki terjawab, yang detektif itu dapatkan bukanlah anak kecil yang hendak ia selamatkan. Melainkan kakak nya sendiri yang sedang berada ditangan sang pembunuh. Lalu dengan kejinya sang pembunuh menjadikan kakak Go Moo-chi korban selanjutnya. Yang disiarkan langsung dan disaksikan oleh berjuta pasang mata yang melihat.

Baca juga : Doa Netizen Terkabul, Lee Ji Ah Akan Muncul di Penthouse 2

Akhir dari Drakor Mouse

Untuk melengkapi sinopsis drakor mouse ini kalian harus tahu akhir dari cerita ini. Dari seluruh rangkaian cerita diatas ternyata yang menjadi pembunuh berantai yaitu Jung Ba-reum. Dan yang lebih mengejutkannya lagi, dia adalah anak dari Han Seo Jun. Atas semua kejahatan yang telah diperbuat Jung Ba-reum, dia dihukum mati.

Namun sebelum itu terjadi dia terlebih dahulu meninggal. Hukuman yang paling beratnya bukan dihukum mati. Melainkan diliputi dengan rasa penyesalan dan bersalah.

Untuk kalian bertanya-tanya, lalu mengapa judulnya mouse yang berarti tikus? Nah, jika kalian penasaran atas jawaban dari pertanyaan itu maka wajib untuk menonton secara full.

Nah, good people bagi yang penasaran lebih detail mengenai ceritanya dapat langsung menonton di Viu. Banyak hal yang dapat kita petik dari sinopsis drakor mouse ini. Tentu saja yang pertama adalah kita bukan Tuhan yang dapat menghakimi seseorang.

Berhati-hatilah kepada orang, jangan mudah percaya karena bisa saja orang tersebut hanya berpura-pura baik. Yang paling utama adalah selalu berlaku baik dimanapun dan kapanpun.

Sinopsis drakor mouse ini memang menspoilerkan bagian inti dari ceritanya. Namun, tentu saja ini hanya sebagian saja. Hal yang lebih mengagetkan dan lebih menegangkan akan membuat kalian terbawa ketika menontonnya. So, jangan lupa untuk menonton nya ya, stay safe.

Pas/Djavatoday

Dampak Gempa M 6,5 Garut, 2 Rumah di Mekarjaya Ciamis Ambruk dan Rusak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dampak gempa berkekuatan 6,5 magnitudo yang mengguncang Kabupaten Garut, dua rumah di Desa Mekarjaya, Kabupaten Ciamis ikut terdampak, Sabtu (27/4/2024). Berdasarkan data,...

Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Rekomendasi Warna Kebaya Ini Bikin Kamu Tampak Cerah!

Rekomendasi warna kebaya ini bisa menjadi pilihan pas untuk kamu yang memiliki kulit sawo matang. Warna kebaya menjadi poin yang mesti dilingkari karena berpengaruh...

5 Tips Membuat Artikel Bagi Pemula, Mudah Kok!

Tips membuat artikel sangatlah mudah, loh. Tips ini bahkan bisa diterapkan bagi para penulis pemula. Penasaran gimana caranya? Simak artikel ini sampai akhir, ya. Artikel...

Curug Green Stone Banyumas: Info HTM hingga Alamat

Curug Green Stone Banyumas merupakan sebuah objek wisata alam berupa air terjun yang memiliki pemandangan indah. Objek wisata ini merupakan satu dari rangkaian Wisata...

Terpopuler

Lainnya