Jumat, November 29, 2024

Bakso Rusuk Joss Santapan Buka Puasa Ramadan ini

Hello good people. Kini sebagian umat muslim di Indonesia tengah menjalani ibadah puasa ramadan. Dimana harus menahan haus dan lapar, juga hawa nafsunya. Tapi seringkali apabila berbuka kita menginginkan sesuatu yang akan terasa lezat bila disantap. Nah, bakso rusuk joss menjadi salah satu makanan yang wajib dicoba untuk berbuka puasa.

Bakso rusuk jos merupakan salah satu bakso yang kini telah banyak digandrungi oleh semua kalangans Banyak artis dan influencer yang sudah mereview rasa dari makanan yang satu ini. Yang menjadi makanan ini unik selain dari citarasanya tapi juga dari ukurannya. Ukuran yang berbagai macam serta sambal yang melimpah membuat siapapun tergoda untuk mencobanya.

Menu Bakso Rusuk Joss

Bukan hanya mengenai ukuran yang berbeda dari bakso lain, melainkan penamaan dari setiap bakso pun berbeda dan unik. Itulah salah satu alasan mengapa kini Bakso Rusuk Joss telah tersebar di beberapa kota di Indonesia.

Berikut menú yang ada di Bakso Rusuk Joss di antaranya ,Bakso Buaya, Bakso Rusuk Setan, Bakso Lava, Bakso Mangkok, Bakso Beranak, Bakso Bambu Bakar, Bakso Jablay, Bakso Keju, Bakso Rusuk Ori dan masih banyak lagi.

Selain menyediakan berbagai macam jenis bakso, di sini juga tersedia makanan lain. Meskipun tetap menggunakan bakso tapi ini tidak berkuah. Di antarnya ada bakso hotplate, bakso hotplate seafood dan juga tersedia mie ayam hotplate.

Karena rasa serta ukuran yang memuaskan harganya pun cukup menguras dompet. Untuk 1 porsi bakso rusuk joss ori kalian harus mengeluarkan Rp. 41 ribu. Tapi uang itu tidak berarti apabila kita mendapatkan hidangan yang lezat, apalagi ketika buka puasa.

Beberapa menu best seller di antarnya Bakso Rusuk Setan dengan harga Rp. 185 ribu, Bakso Lava Rp. 128 ribu, Bakso Buaya Rp. 128 ribu, Bakso Bambu bakar Rp. 65 ribu. Selain itu ada beberapa bakso dengan ukuran jumbo dengan harga jutaan untuk santapan bersama keluarga besar.

Tapi, tidak perlu khawatir untuk good people yang ingin menghemat dompet. Adapula bakso original dengan harga Rp. 18 ribu, Bakso Urat Rp. 22 ribu. Serta masih banyak bakso yang harganya kurang dari Rp. 30 ribu.

Bagi good people yang ingin mencicipi bakso rusuk joss ini dapat langsung menuju outlet terdekat. Beberapa di antaranya Bekasi Timur, Kota Bekasi, Kota Tanggerang Selatan, Karawang, Jakarta barat, Bogor, dan Jakarta Timur.

Nah, di bulan Ramadan ini segala hal yang baik harus dicoba, termasuk mencicipi Bakso Rusuk Joss yang viral ini. Bahkan kalian dapat berbuka Bersama dengan teman atau keluarga di salah satu outlet terdekat rumah. Stay Safe.

Pasha Anisa/Djavatoday

7 Minuman Tradisional Indonesia yang Menyehatkan dan Baik untuk Tubuh

Minuman tradisional Indonesia mencerminkan kekayaan budaya yang dibuat dari bahan-bahan lokal. Tidak hanya memiliki sensasi yang khas, minuman tradisional Indonesia juga dikenal sebagai minuman...

Banyak direview Influencer, Ini Dia Proses Pembuatan Cokelat Dubai dengan Isian Pistachio

Proses pembuatan cokelat Dubai tidak hanya menghasilkan produk camilan yang enak, tetapi juga estetis sesuai dengan reputasi Dubai yang mewah dan berkelas. Beberapa cokelat...

7 Aneka Macam Keripik untuk Stok Camilan di Rumah, Gurih dan Renyah!

Aneka macam keripik memiliki tekstur yang renyah saat digigit dan kriuk-kriuk di mulut. Keripik menjadi snack pilihan yang bisa dikonsumsi kapan saja, terutama ketika...

5 Tips Jitu Mengurangi Keinginan untuk Jajan Buat Kamu yang Sering Kalap!

Mengurangi keinginan untuk jajan bukanlah hal yang mudah. Beberapa faktor acapkali membuat kita merasa sulit untuk mengontrol rasa ingin jajan. Seperti pengaruh emosional, sugesti...
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis

Terbaru