Jumat, Mei 10, 2024

New Rivermoon Klaten, Tempat River Tubing yang Recommended!

New Rivermoon Klaten merupakan sebuah objek wisata alam terbuka yang menawarkan sensasi tubing yang seru. Tak hanya itu, tempat ini juga menjadi spot yang nikmat untuk bersantap karena menyediakan restoran tepi sungai. Pemandangan yang tersaji tentu indah dan asri dengan hawa sejuk yang memanjakan diri.

Bagi Sobat Djava yang mencari tempat untuk bermain tubing atau bermain outbound lainnya bersama rekan kerja, tempat ini sangat pas. Selain fasilitasnya yang lengkap, harganya juga cukup terjangkau, lho. Anda tidak akan merogoh kocek yang dalam.

Penasaran berapa price list dari objek wisata ini? Yuk, kepoin informasi seputar New Rivermoon Klaten dalam uraian berikut ini. Simak selengkapnya, ya, Sobat Djava!

Daya Tarik Alam New Rivermoon Klaten

Klaten merupakan sebuah kabupaten yang terkenal dengan julukan “Kota Seribu Candi”. Hal tersebut terjadi karena kabupaten ini menyimpan banyak candi-candi bercorak Hindu. Namun, ternyata tak hanya candi yang menjadi kebanggaan warga Klaten, lho. kabupaten ini juga memiliki daya tarik objek wisata alam yang menjadi favorit wisatawan dari berbagai daerah.

Objek wisata alam tersebut adalah New Rivermoon Klaten. Sebuah objek wisata yang menyuguhkan wahana tubing dan outbound lainnya dengan keseruan yang tak akan terlupakan. Apalagi jika Anda melakukannya bersama dengan teman, rekan kerja, ataupun keluarga saat liburan tiba.

Tempat ini menyediakan fasilitas untuk river tubing, sebuah wahana air di mana Anda menduduki ban berbentuk donat dan mengikuti arus sungai. Arus sungai yang cukup deras dengan kontur naik turun dan rintangan bebatuan menjadi tantangan tersendiri yang membuat aktivitas air ini seru. Biasanya river tubing wisatawan lakukan bersama dengan rombongan, membuat ban-bannya seperti ular.

Ketika berkunjung ke New Rivermoon Klaten dan membeli paket river tubingnya, Anda akan menyusuri indahnya sungai atau Kali Pusur. Airnya jernih dengan arus yang aman untuk melakukan aktivitas air yang seru ini. Pemandangan tebing berbatu dan pohon-pohon serta vegetasi alam yang hijau dan rindang pun menjadi daya tariknya tersendiri. Begitu pun dengan hawa sejuk tempat in yang serasi dengan suhu airnya yang menyegarkan.

Aktivitas Seru di New Rivermoon Klaten

Selain mencoba keseruan river tubing, Anda bisa melakukan kegiatan lain yang tak kalah seru saat berkunjung ke tempat ini. Salah satunya adalah bermain outbound di alam terbuka dan juga fun games. Terdapat paket fun games dan outbound yang bisa Anda pilih dengan instruktur yang profesional. Biasanya aktivitas ini penting saat melakukan team building untuk mengeratkan hubungan antar rekan kerja, baik organisasi ataupun perusahaan.

Selain itu, New Rivermoon Klaten juga menyediakan restoran tepi sungai. Anda bisa bersantap nikmat sembari menikmati kesejukan alam dan gemercik sungai yang menenangkan. Restoran ini memiliki desain yang aesthetic dengan arsitektur kayu yang eksotis. Lampu-lampu yang menyala saat sore hari datang pun menambah daya tariknya. Ragam hidangan mulai dari yang tradisional hingga internasional pun tersaji dengan harga yang terjangkau.

Price List dan Jam Operasional

Bagi Anda yang penasaran dengan daftar harga paket objek wisata ini, mari simak daftarnya berikut ini.

Tubing 500 meter 2 kali repitisi Rp25.000 per orang

Tubing 2 kilometer Rp45.000 per orang dengan fasilitas snack dan air mineral

Paket Outbound 1 Rp65.000 per orang (fun game, competition game, skill game, fun tubing, instruktur, snack, dan air mineral)

Paket Outbound 2 Rp85.000 per orang (fun game, competition game, skill game, river tubing, instruktur, snack, dan air mineral)

Jadi, tidak ada harga tiket masuk, Anda bisa langsung memilih paketnya saja atau langsung bersantap ke restorannya. Untuk melakukan outbound minimalnya adalah 10 orang, sedangkan tubing adalah 20 orang. Jika Anda hanya datang sendiri atau berdua, jangan khawatir, langsung saja datang ke New Rivermoon Klaten dan bisa bergabung dengan rombongan lain. Tubing ini sudah dengan standar keselamatan dan keamanan, seperti ban donat, helm, hingga rompi pelampung.

Adapun jam operasional objek wisata ini untuk aktivitas tubing adalah mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 16.00 WIB setiap hari. Sementara itu, restorannya akan beroperasi mulai pukul 10.00 sampai dengan pukul 18.00 WIB setiap hari. Sebaiknya Anda datang saat pagi hari dengan kondisi cuaca cerah, ya!

Fasilitas dan Alamat New Rivermoon Klaten

New Rivermoon Klaten memiliki beberapa fasilitas umum, seperti area parkir, kios-kios yang beragam barang, warung, toilet, hingga gazebo. Jika gazebo penuh, masih ada tikar untuk spot beristirahat. Alamat objek wisata ini adalah Kali, Pusur, Karanglo, Kec. Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah 57474. Hubungi nomor 085899946995 atau kunjungi Instagram @newrivermoon untuk informasi pemesanan. (Rismawati/Djavatoday)

Curug Cikaruncang Subang, Hidden Gem dengan Trek Menantang

Curug Cikaruncang Subang merupakan salah satu objek wisata alam yang tersembunyi atau hidden gem dengan panorama alam memesona. Tempat ini menyajikan keindahan air terjun...

Curug Citiis Garut, Keindahan di Jalur Pendakian Guntur

Curug Citiis Garut merupakan sebuah objek wisata alam yang menyuguhkan keindahan air terjun di jalur pendakian. Maka untuk menuju ke lokasinya, Sobat Djava harus...

Tawangmangu Wonder Park, Taman Rekreasi Bertema Wonderland

Tawangmangu Wonder Park merupakan sebuah objek wisata berupa taman rekreasi dengan tema wonderland, outbound, dan camping. Objek wisata ini menyuguhkan keindahan alam di lereng...

Rubina Waterpark Subang: Informasi HTM hingga Alamat

Rubina Waterpark Subang merupakan sebuah objek wisata berupa taman air yang siap membuat liburanmu makin seru. Objek wisata ini menawarkan sensasi berenang dengan suasana...

Terpopuler

Lainnya