Sabtu, April 20, 2024

Jelang Pergantian Tahun, Bupati Pangandaran Ajak Warga Patuhi Prokes

Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- TNI-Polri, Pemkab Pangandaran dan relawan menggelar apel kesiagaan jelang pergantian tahun 2020 – 2021. Hal tersebut dilaksanakan untuk kondusifitas Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibnas) di wilayah Pangandaran. Apel kesiapan dipimpin langsung Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata.

Apel tersebut digelar di Lapangan Grand Pangandaran, Kamis (31/12/2020). Diikuti sebanyak 45 personel TNI, 50 personel Polri , 30 personel Dishub, 10 personel Damkar, 15 personel BPBD. Ditambah siswa Pramuka sebanyak 30 orang, 10 orang PMI, 50 personel Sat Pol PP dan 24 personel Jaga Lembur.

Dalam Apel tersebut Jeje didampingi oleh Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra dan Dandim 0613/Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani.

Sejumlah Relawan Jaga Lembur Pangandaran Ikuti Apel Kesiagaan Pergantian Tahun 2020-2021

Jeje mengatakan, Natal dan tahun baru kali ini berjalan ditengah pendemi Covid19. Tentu berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

“Pada tahun – tahun sebelumunya kita fokus kepada pengamanan. Untuk tahun ini kita harus memantau kegiatan yang menimbulkan dampak dari Covid19,” kata Jeje.

Jeje menuturkan, pihaknya telah mengeluarkan edaran terkait sejumlah kegiatan yang tidak boleh dilaksanakan saat perayaan pergantian tahun.

“Kami sudah mengeluarkan edaran tentang kegiatan – kegiatan yang tidak boleh diselenggarakan,” pungkasnya.

Apel kesiagaan pergantian tahun baru diakhiri dengan penandatanganan sikap dari seluruh peserta apel untuk tidak merayakan tahun baru.

Sebagai Bupati Pangandaran Jeje mengingatkan masyarakat agar tetap patuh terhadap protokol kesehatan (Prokes). 3M mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak, serta gunakan hand sanitizer. (Ayu/MM/Djavatoday)

Festival Layang-layang Ajang Promosi Pangandaran ke Tingkat Dunia

Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- Festival Layang-layang Pangandaran kembali digelar. Ajang ini menjadi salah satu promosi bagi Kabupaten Pangandaran sampai ke tingkat dunia. Festival ini digelar...

Pelaku Wisata di Pangandaran Didorong Gunakan Transaksi Digital

Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- Daerah wisata Kabupaten Pangandaran memiliki peluang bisnis yang baik. Para pelaku wisata, UMKM di Pangandaran pun tentunya harus berkembang sesuai zaman....

Pertunjukan Projection Show di Air Terjun Sungai Citumang Pangandaran Meriahkan HUT RI

Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- HAU Eco Lodges Citumang, Sebuah penginapan dengan konsep Kontainer di dalam hutan di Pangandaran, Jabar, punya cara tersendiri dalam memeriahkan HUT...

Pantai Pangandaran Sepi Pengunjung saat Tahun Baru, Pelaku Wisata Merana

Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- Suasana Pantai Pangandaran saat tahun baru ini tak seperti biasanya. Pada tahun baru 2023 ini, obyek wisata Pantai Pangandaran sepi pengunjung....

Terpopuler

Lainnya