Sabtu, April 27, 2024

Tingkatkan Kunjungan Wisata ke Ciamis, Ini Langkah Dinas Pariwisata

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis menyebut untuk tingkatkan Kunjungan wisata ke Ciamis perlu adanya membagi pengelolaan destinasi secara profesional. Sehingga tidak akan terjadi tumpang tindih pengelolaan.

Kepala Dinas Pariwisata Ciamis Wasdi Ijudin menyontohkan pembagian pengelolaan ini, apabila destinasi wisata itu milik desa sehingga pengelolaannya pun harus pemerintah desa. Hal itu disampaikannya saat menghadiri Silaturahmi Pokdarwis se-Kabupaten Ciamis di Bukit Baros Indah, Ciomas, Kecamatan Panjalu, Ciamis, belum lama ini.

“Dengan membagi tugas dalam pengelolaan sehingga akan ada inovasi dan ide yang dapat tingkatkan kunjungan wisata,” katanya.

Meski saat ini masih dalam situasi pandemi COVID-19, tapi sejumlah wisata di Kabupaten Ciamis masih tetap buka. Namun tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Wasdi bersyukur sampai saat ini tidak ditemukan adanya kasus Covid-19 dari klaster wisata dan berharap tidak pernah ada sampai pandemi berakhir.

“Setiap pengelola wisata harus menyediakan sarana protokol kesehatan dan menjalankannya untuk setiap pengunjung. Tetap membatasi jumlah pengunjung 50 persen,” katanya.

Yoyo Wahyono, Kepala Desa Ciomas, mengatakan wisata bukit Baros merupakan salah satu destinasi yang layak dikunjungi. Menyuguhkan keindahan panorama alam dari ketinggian. Sekaligus menjadi tempat latihan atlet Paralayang.

“Saat ini kami tengah melakukan penataan, salah satunya membangun jalan rabat beton agar lebih nyaman. Ke depan diharapkan destinasi wisata ini bisa tingkatkan kunjungan ke Ciamis,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Dies Natalis ke 26, Universitas Galuh Ciamis Gelar Santunan

Djavatoday.com,- Dalam rangka Dies Natalis ke 26, Universitas Galuh Ciamis menggelar bakti sosial (Baksos) berupa menyantuni anak yatim yang berada di sekitar kampus. Kegiatan tersebut...

Herdiat Nyatakan Siap Kembali Maju jadi Bupati Ciamis di Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Herdiat Sunarya yang merupakan mantan Bupati Ciamis menyatakan siap maju lagi dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Pernyataan tersebut disampaikan Herdiat...

Calhaj di Kecamatan Baregbeg Ciamis Usianya Rata-rata Muda, Ada yang 23 Tahun

Berita Ciamis (Djavatoday.com),-- Calon jemaah haji (Calhaj) asal Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis pada tahun 2024 usianya rata-rata berusia muda, bahkan ada yang usianya 23...

Pastikan ASN Netral dalam Pilkada, PMII STITNU Datangi Pemda Pangandaran

Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat STITNU Al Farabi Pangandaran mendatangi Kantor Pemerintah Kabupaten Pangandaran, Selasa (23/4/2024). Dalam pertemuan tersebut, mereka menyuarakan...

Terpopuler

Lainnya