Senin, Mei 6, 2024

Polisi Datangi Toserba Yogya Ciamis, Ada Apa?

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sejumlah personel dari Satuan Samapta Polres Ciamis mendatangi Toserba Yogya Ciamis saat melakukan patroli, Jumat (6/10/2023).

Kedatangan sejumlah polisi ke Toserba Yogya ini dalam rangka memantau harga sejumlah bahan pokok. Sekaligus mengecek ketersediaan bahan pokok tersebut.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro melalui Kasat Samapta Polres Ciamis AKP Cecep 3$8 Sulaeman mengatakan ini merupakan kegiatan rutin. Tujuannya untuk harga dan mengecek ketersediaan bahan pokok ke supermarket atau pasar.

“Kami melakukan pemantauan harga untuk dapat melihat kenaikan harga yang signifikan dan juga ketersediaan barang,” ujar Cecep Edi.

Patroli ini juga untuk mengantisipasi adanya penimbunan oleh kelompok masyarakat untuk kepentingan pribadi. Mengingat penimbunan dapat menimbulkan kelangkaan barang..

Dalam kesempatan itu, polisi pun memberikan imbauan kepada para pengusaha agar tidak melakukan penimbunan terhadap bahan pokok. Apabila ada pengusaha nakal yang melakukan penimbunan maka akan ada sanksi tegas.

Baca Juga: Ratusan Warga Ikuti Tradisi Merlawu di Situs Kabuyutan Gandoang Ciamis

“Kami imbau pada penjual agar mengontrol pembelian setiap konsumen supaya tidak terjadi penimbunan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab,” katanya.

Hasil pemantauan harga bahan pokok di Toserba Yogya Ciamis , harga-harga masih terbilang normal. Meski lun ada beberapa komoditi yang sedikit mengalami kenaikan harga. Sedangkan untuk ketersediaan bahan pokok masih aman. (Ayu/CN/Djavatoday)

Dugaan Motif Tarsum Bunuh hingga Mutilasi Istri gegara Masalah Ekonomi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Polisi mengungkap dugaan sementara motif kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis. Tarsum (41) dengan sadis membunuh...

Kalahkan Labura Hebat FC 3-1, PSGC Ciamis Melaju ke Babak 32 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis dipastikan lolos ke babak 32 besar Liga 3 Nasional. Dalam laga ketiga grup G, PSGC Ciamis berhasil mengalahkan Labura...

Herdiat Silaturahmi ke Partai Gerindra, Siap Maju di Pilkada Ciamis 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Herdiat Sunarya menyatakan siap kembali maju di Pilkada Ciamis 2024. Hal itu sesuai dengan dorongan dan keinginan para relawan yang menunggu...

Jelang Pilbup Ciamis 2024, PDIP dan PPP Akan Koalisi?

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pengurus DPC PDIP Ciamis melakukan silaturahmi politik ke PPP Ciamis, Jumat (3/5/2024). Silaturahmi ini dilakukan menjelang Pilkada atau Pemilihan Bupati (Pilbup)...

Terpopuler

Lainnya