Selasa, Mei 7, 2024

Pemkab Ciamis Gelar Operasi Pasar Murah Bersubsidi, Ada Minyak Goreng

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemprov Jabar dan Pemkab Ciamis menggelar operasi pasar murah bersubsidi untuk membantu rumah tangga miskin. Secara simbolis, pasar murah dilaksanakan di Halaman Kantor Kecamatan Ciamis, Minggu (24/4/2022).

Pada pasar murah ini, Pemprov Jabar mengirimkan kuota sebanyak 9.025 paket sembako. Paket tersebut berisi 5 kg beras, 2 kg gula pasir, 2 kg tepung dan 2 kg minyak kemasan. Semua barang tersebut telah mendapat subsidi dari harga normalnya yang mencapai Rp 160 ribu lebih. Namun warga cukup menebusnya sebesar Rp 83 ribu.

Sekda Ciamis Tatang yang membuka operasi pasar murah bersubsidi ini mengatakan tujuannya untuk membantu masyarakat yang kurang mampu. Mengingat harga beberapa sembako saat bulan Ramadan terus merangkak naik.

“Operasi pasar ini untuk mengantisipasi gejolak harga sembako. Sekaligus membantu meringankan kebutuhan masyarakat yang kurang mampu,” jelasnya.

Tatang mengatakan operasi pasar murah ini khusus untuk wilayah perkotaan Ciamis saja. Mengingat kuota dari Pemprov Jabar terbatas sehingga belum mampu menyebar ke sejumlah kecamatan lainnya.

“Lingkungan kota saja, karena belum bisa menyebar ke beberapa daerah lainnya. Hanya wilayah Kecamatan Ciamis saja,” katanya.

Menurutnya Saat bulan Ramada ini harga sembako di pasaran biasa mengalami kenaikan. Pemprov Jabar dan Pemkab Ciamis membantu masyarakat kurang beruntung dengan operasi pasar murah.

Sementara itu, Mira, warga Kertasari, mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah menggelar operasi pasar murah tersebut. Menurutnya, sembako tersebut sangat membantu ketika harga-harga mengalami kenaikan.

“Alhamdulillah sangat terbantu. Selisih harga sembako operasi pasar murah hampir setengahnya, jauh lebih murah. Semoga kegiatan operasi pasar ini tidak hanya kali ini saja tapi secara berkelanjutan,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Tarsum Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Jalani Pemeriksaan Kejiwaan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tarsum (41) pelaku pembunuh dan pemutilasi istri Yanti (40) kini menjalani pemeriksaan kejiwaan di Polres Ciamis, Senin (6/5/2024). Dokter kejiwaan dari RSUD...

Mengenal Sosok Pembuat Patung Wayang Gatotkaca yang Jadi Ikon Desa Cisontrol Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, punya ikon unik yakni patung wayang Gatotkaca. Patung itu berada di tengah simpang tiga jalan...

Peringkat 10 Besar Jadi Target Ciamis di O2SN Tingkat Jabar 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemkab Ciamis menargetkan peringkat 10 besar dalam event O2SN atau Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (02SN) tingkat Jabar tahun 2024. O2SN tingkat Jabar...

Dugaan Motif Tarsum Bunuh hingga Mutilasi Istri gegara Masalah Ekonomi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Polisi mengungkap dugaan sementara motif kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis. Tarsum (41) dengan sadis membunuh...

Terpopuler

Lainnya