Senin, Mei 6, 2024

Kapolda Jabar Cek Pos Pengamanan Operasi Lilin di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kapolda Jabar Irjen Pol Sutanta melakukan pengecekan sejumlah Pos Pengamanan Operasi Lilin Lodaya 2022 di wilayah Priangan Timur, Sabtu (24/12/2022). Salah satunya mengecek Pos Terpadu Polres Ciamis di Alun-alun Ciamis.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro dan Kasdim 0613/Ciamis Mayor Ar- Wilde turut juga mendampingi kunjungan Kapolda Jabar.

Saat mengecek Pos Pengamanan Operasi Lilin Lodaya, Kapolda berdialog dengan anggota dan instansi terkait saat melakukan pengamanan. Mereka bertugas mengamankan perayaan Natal dan Tahun Baru 2023.

Kapolda Jabar Irjen Pol Sutanta pun memberi semangat dan motivasi kepada para personel. Tetap menjalankan tugas dengan ikhlas dan sesuai operasional prosedur yang ada.

Selain mengecek Pos Pengamanan Operasi Lilin Lodaya 2022, Kapolda pun mengunjungi Pos PAM Jalan, tempat ibadah dan lokasi wisata. Tujuannya untuk memastikan sarana dan prasarana memadai, sehingga pengamanan berjalan maksimal.

“Kesiapan personel Polda Jabar sebanyak 26 ribu anggota bersama instansi terkait. Semua sudah bergerak m dengan kesiapan sarana dan prasarana,” ujar Sutanta.

Dalam kunjungan tersebut, Sutanta pun mengajak kepada warga Ciamis untuk membantu Polri, TNI dan Pemda dalam menjaga Kamtibmas. Sehingga pada Natal dan Tahun Baru 2023 ini berjalan kondusif.

“Alhamdulillah ada teman dari Banser dan Anshori. Kita butuh bantuan masyarakat guna menjaga Kamtibmas yang mantap dan terkendali,” jelasnya.

Dalam waktu dua hari ini Kapolda Jabar mengaku akan berjaga untuk memberikan rasa aman bagi umat kristiani yang merayakan natal.

“Malam ini dan besok akan berjaga, supaya saudara kita umat kristiani bisa dengan aman melaksanakan kegiatan Natal,” jelasnya saat memantau pos pengamanan Operasi Lilin Lodaya.

Kapolda Jabar pun meminta masyarakat Ciamis untuk merayakan pergantian malam tahun baru dengan hal positif. Seperti berzikir dan mengaji di musala. (Ayu/CN/Djavatoday)

Tarsum Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Jalani Pemeriksaan Kejiwaan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tarsum (41) pelaku pembunuh dan pemutilasi istri Yanti (40) kini menjalani pemeriksaan kejiwaan di Polres Ciamis, Senin (6/5/2024). Dokter kejiwaan dari RSUD...

Mengenal Sosok Pembuat Patung Wayang Gatotkaca yang Jadi Ikon Desa Cisontrol Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, punya ikon unik yakni patung wayang Gatotkaca. Patung itu berada di tengah simpang tiga jalan...

Peringkat 10 Besar Jadi Target Ciamis di O2SN Tingkat Jabar 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemkab Ciamis menargetkan peringkat 10 besar dalam event O2SN atau Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (02SN) tingkat Jabar tahun 2024. O2SN tingkat Jabar...

Dugaan Motif Tarsum Bunuh hingga Mutilasi Istri gegara Masalah Ekonomi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Polisi mengungkap dugaan sementara motif kasus pembunuhan yang terjadi di Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis. Tarsum (41) dengan sadis membunuh...

Terpopuler

Lainnya