Jumat, April 19, 2024

Kuliner Khas Kota Intan, Yang Terakhir Wajib Coba!

Garut dengan julukannya yakni Kota Intan tak hanya memiliki banyak destinasi wisata alam. Garut juga memiliki banyak kuliner khas Kota Intan yang terkenal. Citarasanya tak perlu diragukan lagi. Sanagt cocok dijadikan oleh-oleh setelah berwisata.

Yuk, simak penjelasannya, ya.

Daftar Kuliner Khas Kota Intan

Dodol Garut adalah pentolan kuliner khas kota intan yang paling terkenal. Namun, ternyata masih banyak lagi makanan khas Garut yang tak mungkin Anda lewatkan. Ini dia daftarnya.

Dodol Garut

Makanan dengan rasa manis legit ini menjadi ikon kuliner khas kita intan. Selain manis, ada juga dodol dengan rasa sedikit asam yang segar dan berbagai varian rasa lain. Ada dodol original, dodol kacang, dodol wijen, dan masih banyak lagi. Untuk kalian yang ingin mencicipi, tak perlu khawatir karena penjual dodol telah tersebar di Kabupaten Garut.

Dorokdok dan Kerupuk Kulit

Bagi Anda pecinta makanan gurih, dorokdok dan kerupuk kulit pasti cocok. Dorokdok terbuat dari bahan kulit sapi. Sementara kerupuk kulit terbuat dari bahan kulit kerbau. Keduanya gurih lezat, cocok disantap dengan nasi hangat atau dijadikan cemilan selama perjalanan.

Jeruk Garut

Jeruk garut berbeda lho dengan jeruk lainnya. Jeruk garut atau disebut juga jeruk keprok garut memiliki ciri khas dan keunggulan.  Seperti aromanya yang khas, menyegarkan, dan rasanya yang manis sedikit asam. Warna kulitnya pun kekuningan serta  daging buah mudah mengelupas dari kulitnya.

Baso Aci

Untuk Anda penikmat citarasa pedas, baso aci dari kota intan ini wajib dicoba. Dengan tambahan mie, pangsit, cuanki, sukro, tahu dan berbagai bahan lainnya. Bakso aci yang terbuat dari tepung kanji ini kenyal setelah disiram kuah pedas. 

Kuliner khas kota intan ini tersedia dalam kemasan instan. Telah tersebar juga diseluruh supermarket di Indonesia. Namun, makan langsung di tempatnya tentu akan semakin nikmat, ya.

Burayot

Makanan yang unik ini memiliki rasa manis yang pas. Bentuknya yang seperti kelelawar sedang tertidur ini terbuat dari tepung beras, gula merah dan kacang tanah. Pembuatannya sedikit rumit dan memerlukan proses yang cukup panjang. Burayot tersedia di pasar tradisional Garut dan di sepanjang jalan Garut.

Sambal Cibiuk

Sambal ini asli dari daerah Cibiuk Garut. Bahannya yakni cabai, tomat hijau, rempah lainnya, dan bahan ikonik yakni daun kemangi. Sambal ini akan berwarna kehijauan dan citarasa pedas nikmat. Namun, tenang saja karena sambal Cibiuk tak akan meninggalkan rasa panas diperut.

Sambal Cibiuk sangat cocok dimakan bersama nasi liwet hangat. Apalagi sambil memandang keindahan Kota Intan Garut. Kuliner khas kota intan ini juga banyak disediakan direstoran. Yang paling terkenal adalah Rumah Makan Sambal Cibiuk

Bakso Mang Ano

Selain bakso aci, ada bakso urat yang tak boleh Anda lewatkan. Yakni Bakso Mang Ano yang terkenal sejak dulu. Lokasinya ada di Jalan Cipana, Tarogong, Garut. Setelah berendam di Cipanas, enaknya menyantap bakso Mang Ano.

Chocodot

Chocodot adalah primadona kuliner khas kota intan yang memiliki konsep kekinian. Terbuat dari dodol, cokelat, dan bahan lainnya yang membuat Anda ketagihan. Kemasannya juga sangat menarik terutama bagi wisatawan luar daerah. Perpaduan tekstur dodol yang kenyal dengan rasa manis coklat terasa begitu pas saat menyentuh lidah.

Selain itu, chocodot memiliki varian yang sangat beragam. Yakni rasa coklat yang pahit, coklat susu, juga coklat putih yang lembut. Pemilihan namanya juga sangat unik. “Coklat anti galau”, “coklat cetar membahana” dan  “coklat enteng jodoh”. Itu nama coklat yang tersedia di gerai chocodot di Garut.

Masih banyak lagi kuliner khas kota intan lainnya. Namun, itu adalah yang paling ikoniknya. Untuk Anda para pelancong, jangan lewatkan makanan khas kota intan tersebut, ya. Apalagi chocodot yang sangat cocok dijadikan oleh-oleh untuk orang tercinta.

(Rismawati/djavatoday)

Resep Nasi Liwet Khas Sunda, Gurih dan Bikin Nagih

Nasi liwet khas Sunda adalah pilihan menu yang tepat untuk disantap, apalagi pada saat berkumpul bersama keluarga di akhir pekan. Nasi yang rasanya gurih-gurih...

Resep Topokki Korea, Bisa disesuaikan dengan Lidah Orang Indonesia

Resep topokki Korea memang tidak pernah ada habisnya. Hidangan yang satu ini merupakan salah satu makanan Korea yang paling terkenal. Apalagi untuk kalian para...

Dari Nastar Hingga Kue Salju, Ini Dia Macam-macam Kue Lebaran yang Paling Populer!

Macam-macam kue lebaran yang berjejer di atas meja memang sudah menjadi pemandangan khas hari raya yang tak boleh terlewati. Beragam jenis kue telah hadir...

3 Resep Olahan Alpukat, Bisa untuk Takjil Buka Puasa!

Resep olahan alpukat bisa menjadi alternatif pilihan untuk Anda yang sudah bingung ingin membuat takjil buka puasa. Alpukat merupakan buah yang kaya akan kandungan...

Terpopuler

Lainnya