Sabtu, Juli 27, 2024

Membeli Produk Buatan Tangan dari UMKM Lokal, Ketahui Hal Ini

Gerakan membeli produk buatan tangan dari Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) bisa mendukung industri dalam negeri. Tindakan ini juga bisa membantu memulihkan perekonomian masyarakat saat pandemi Covid-19. 

Dengan semakin banyaknya produk lokal terjual, semakin banyak pula tenaga kerja yang diserap oleh industri lokal sehingga angka pengangguran berkurang. 

Di market place dan sosial media, banyak toko-toko yang menjual barang handmade dari UMKM lokal. Sebelum membeli produk buatan tangan, yuk ketahui 4 hal ini dulu. 

Tidak Bisa 100% Sama

Berbeda dengan cetakan pabrik, semua produk handmade akan terdapat perbedaan mulai dari corak, warna, hingga bentuk yang mungkin sedikit berbeda satu sama lain. 

Termasuk dengan penampakan di foto bisa berbeda karena faktor pencahayaan dan proses produksi. Ketika membeli produk buatan tangan, pahami bahwa barang yang akan kamu terima tidak akan sama persis seperti di foto. 

Tidak Bisa 100% Sempurna

Dompet kulit atau cangkir keramik buatan tangan pasti memiliki ketidaksempurnaan, seperti teksturnya yang kurang mulus. Sebelum membeli produk buatan tangan, baca deskripsi dengan teliti dan boleh tanya-tanya langsung pada penjual. 

Jangan mudah komplain dan memberi rating buruk jika produk yang diterima tidak sesuai dengan ekspektasi. Kecuali jika produk rusak, pecah, dan tidak berfungsi sama sekali, kamu boleh melakukan retur dan meminta refund. 

Sabar Menunggu Pre Order

Beberapa produk buatan tangan tidak ready stock, ada juga yang dibuat secara custom (sesuai keinginan pemesan). Maka dari itu, butuh waktu pre-order untuk proses produksi. Harap bersabar apabila penjual sudah memberitahu periode tunggu sebelum dikirim. 

Jangan Tawar Sadis

Meski produk buatan tangan terlihat sederhana dan mudah dibuat, bukan berarti kamu boleh menawar harga dengan sadis. Pikirkan waktu, tenaga, dan kreativitas dari pengrajin. Jangan menawar dengan dengan menyebutkan harga di toko lain. 

Apabila dirasa terlalu mahal, langsung saja beralih ke toko lain yang sesuai dengan budget. Tidak perlu mencecar penjual untuk berusaha mendapat harga semurah mungkin. Jangan sampai tawar menawar yang sadis memadamkan semangat pengrajin. (Dewi/Djavatoday)

Ide Bisnis untuk Mahasiswa yang Minim Modal dan Bisa dijadikan Ladang Cuan

Ide bisnis untuk mahasiswa sudah cukup sering berseliweran, terutama di media sosial. Peluang bagi para mahasiswa pejuang rupiah kini semakin besar. Bahkan cukup menjanjikan...

Cara Mengatasi Salah Transfer, Jangan Panik!

Cara mengatasi salah transfer pada artikel kali ini akan membantumu mendapatkan danamu kembali.  Kamu tak perlu khawatir karena semua bank yang terhubung dengan OJK...

Cara Efektif Budidaya Buah Naga Agar Pertumbuhannya Tidak Terhambat

Budidaya buah naga sudah banyak ditemukan di Indonesia. Buah yang berasal dari sejumlah spesies kaktus dalam marga Hylocereus dan Selenicereus dengan ciri khas sisik...

Daftar e-Wallet Populer Indonesia, Apa aja kegunaannya?

Halo good people, di era yang serba canggih ini tentu sudah tidak asing lagi dengan beberapa aplikasi e-wallet. Nah ada nih daftar e-wallet populer...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya