Kamis, Mei 16, 2024

Disnakkan Ciamis Buka Layanan Klinik Hewan Mobile di Lokasi Ngarak Pataka

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Ciamis, Jawa Barat, berupaya memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat. Salah satunya dengan membuka layanan klinik hewan di lokasi Ngarak Pataka dalam rangkaian Hari Jadi Ciamis ke 381.

Dalam waktu dekat ini Disnakkan Ciamis membuka layanan klinik hewan secara mobile dan gratis di lokasi Ngarak Pataka di Lapang Desa Maralaya, Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Sabtu (20/5/2023).

“Dalam rangka Hari Jadi Ciamis, di lokasi Ngarak Pataka kami membuka layanan klinik hewan secara mobile. Digelar di eks kwadanan, hari Sabtu nanti di Tambaksari,” ujar Kepala Disnakkan Ciamis Syarif Nurhidayat, Kamis (18/5/2023).

Jadi warga masyarakat di sekitar Kecamatan Tambaksari bisa memeriksakan hewan peliharaannya di layanan mobile tersebut. Atau pun sekadar konsultasi mengenai kesehatan hewan peliharaan.

Kabid Keswan Kesmavet Disnakkan Ciamis drh Asri Kurnia menambahkan ada pun pelayanan yang diberikan berupa pemeriksaan kesehatan hewan. Yakni pengobatan, vaksin rabies, vaksin lengkap untuk kucing dan anjing serta tindakan bedah (luka trauma, pemasangan kateter dan steril.

“Namun untuk pelayanan vaksinasi lengkap dan tindanganbbedah disesuaikan dengan perjanjian dan kesepakatan dengan dokter hewannya,” ungkap Asri.

Asri menuturkan selain pelayanan klinik hewan mobile, Disnakkan Ciamis pun membuka pelayanan di kantor setiap hari Senin-Kamis, pukul 08.00-12.00 WIB. Lokasinya di Jalan Yos Sudarso Ciamis.

“Kalau ada pelayanan di hari itu ke lapangan, semua terjun langsung akan ada pemberitahuan klinik tutup karena pelayanan ke lapangan. Seperti pada hari Rabu kemarin dalam rangka hari jadi ada pelayanan ke lapangan,” jelasnya.

Sekadar informasi, guna menjaga kesehatan hewan peliharaan, dalam jangka 1 bulan minimal harus memeriksakannya ke klinik. Namun itu pun bila ada hal yang serius, selain itu bisa dilakukan di rumah. (Ayu/CN/Djavatoday)

Raih Hasil Imbang Atas Persip Pekalongan 3-3, PSGC Ciamis Lolos ke 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com), - PSGC Ciamis lolos ke babak 16 besar Liga 3 Nasional. Dalam laga terakhir di grup 3, PSGC Ciamis berhasil mengimbangi...

Siswa SMA Informatika Ciamis Dapat Motivasi Kehidupan dari Dirut Pesona Kahuripan Angga Budi Kusuma

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ratusan siswa SMA Informatika Ciamis mendapat motivasi kehidupan dari Dirut Pesona Kahuripan Angga Budi Kusuma. Motivasi dari pengembang rumah bersubsidi terbesar...

Pj Bupati Ciamis Lepas Penyaluran Beras Pemerintah Bantuan Pangan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pj Bupati Ciamis Engkus Sutisna melepas penyaluran cadangan beras pemerintah untuk bantuan pangan 2024 Kabupaten Ciamis tahap dua alokasi April-Juni. Pelepasan...

Soal Studi Tur, Pj Bupati Ciamis Ingatkan Sekolah Selektif Tentukan Jasa Angkutan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tragedi bus terguling yang merenggut nyawa 11 siswa studi tur yang terjadi di Subang menjadi perhatian semua pihak. Seperti Pj Bupati...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya