Senin, September 9, 2024

Rekomendasi Serial Drama Thailand Terbaik untuk Mengisi Liburan

Serial drama Thailand memang banyak digemari masyarakat Indonesia, selain drama Korea Selatan. Apalagi jika waktu libur tiba. Banyak orang memilih menonton serial drama atau film bersama keluarga. Alternatif mengisi liburan ini cukup efektif menghibur mengingat ada pembatasan untuk berlibur ke luar rumah karena pandemi.

Ada banyak serial drama Thailand yang populer dan favorit di kalangan pecinta drama dan film. Penasaran apa saja? Berikut rekomendasi serial drama Thailand yang bisa Anda tonton bersama keluarga.

Serial Drama Thailand “Girl from Nowhere”

Serial drama Thailand berjudul Girl from Nowhere ini menjadi yang paling populer di Netflix. Drama ini mengisahkan tentang seorang gadis misterius baru di sebuah SMA. Ia merupakan gadis yang pintar bernama Nanno. Karakternya diperankan oleh Kitty Chicha Amatayakul.

Drama ini menjadi viral di berbagai kalangan dan banyak dibahas di media sosial. Bagaimana tidak, kisah yang diangkat dari kisah nyata ini benar-benar memiliki aksi yang luar biasa. Nanno sebagai seorang siswi yang sering pindah sekolah, ia juga banyak membongkar kasus kejahatan di sekolahnya.

Mulai dari kejahatan seperti pelecehan seksual gurunya hingga membantu korban yang lemah. Sejauh ini, drama Girl from Nowhere memiliki 2 season dengan beberapa episode. Drama ini sangat cocok untuk mengisi waktu liburan Anda.

The Judgement

Serial drama ini pertama dirilis pada 1 November 2018 lalu. Anda melakukan streaming di Netflix untuk menontonnya. Dibintangi oleh Lapassalan Jiravechsoonturnkul, Kacha Nontanan Anchuleepradit, dan Thanabordee Jaiyen. Drama ini bergenre crime, jadi sangat cocok untuk Anda yang menyukai aksi.

Drama ini menceritakan tentang isu yang cukup serius. Yakni mengenai pelecehan seksual yang dialami seorang mahasiswi di sebuah pesta. Tak sampai disitu, foto dan videonya pun tersebar secara luas. 

Oh My Ghost!

Serial drama Oh My Ghost! merupakan drama yang diangkat dari serial Korea Selatan dengan judul yang sama. Drama ini mengisahkan tentang seorang perempuan yang memiliki kemampuan tak biasa. Yakni mampu melihat hantu karena sang nenek merupakan seorang dukun.

Drama ini dibintangi oleh Arak Amornsupasiri, Vivid Bavornkiratikajorn, dan Daraneenute Bhothipiti. Anda bisa menontonnya di aplikasi Netflix.

Social Syndrome

Serial drama Thailand ini bergenre thriller. Menguak tentang sisi gelap dari media sosial yang merupakan serial antologi Thailand. Drama ini dirilis pada tahun 2018 dan dibintangi Thanat Lowkhunsombat, Belle Kemisara Paladesh, dan Benjamin Varney.

Drama thriller ini berjumlah 8 episode dengan durasi 60 menit per episode. Drama yang membahas mengenai obsesi, kebenaran, dan sisi gelap media sosial ini bisa  ditonton di aplikasi Netflix.

Hormones The Series

Serial drama Thailand ini menjadi drama paling populer pada masanya. Kepopulerannya bahkan sampai pada negeri tetangga seperti Indonesia, Filipina, dan Vietnam. Tayang perdana pada 2013, drama ini mengangkat kisah tentang kehidupan para remaja. Mulai dari kehidupan sosial, keluarga, percintaan, persahabatan, dan sekolah.

Drama ini terdiri dari 3 season dengan masing-masing memuat 14 episode. Anda wajib menonton serial ini karena banyak pesan moral yang bisa diambil dari kisahnya. Pemainnya pun merupakan aktor terkenal dan berbakat.

Mengangkat isu tentang kehidupan remaja dengan segala sisi gelap dan berbagai sudut pandang membuat ceritanya beragam. Namun, setiap ceritanya saling berkaitan. Drama ini tak ragu untuk membahas permasalahan dan hal tabu yang memang menjadi realita dalam masyarakat.

The Gifted

Serial Drama Thailand ini banyak direkomendasikan berbagai kalangan. Ceritanya yang unik membuat penonton selalu penasaran setiap episodenya. Kisahnya menceritakan sang tokoh utama bernama Pang yang bersekolah di Rithda High School. Sekolah ini menerapkan sistem grade untuk membedakan tingkatkan kemampuan muridnya.

Ada 8 grade di setiap angkatan dengan grade 1 merupakan grade dengan kemampuan akademik terbaik. Namun, di setiap kelas terdapat murid yang memiliki kemampuan khusus dan istimewa. Mereka yang memiliki kemampuan tersebut akan masuk pada grade The Gifted Class dengan tes yang harus ditaklukkan. Pang yang berada di grade 8 tiba-tiba menjadi penghuni The Gifted class, disinilah konflik dimulai.

Itulah beberapa rekomendasi serial drama Thailand paling populer yang wajib Anda tonton untuk mengisi waktu berlibur. Serial Thailand ini tak kalah menariknya dengan drama Korea atau Amerika. Selamat menonton, Sobat Djava!

(Rismawati/Djavatoday)

Kejari Ciamis Musnahkan Barang Bukti Hasil Kejahatan dari 64 Perkara

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kejaksaan Negeri Ciamis melakukan pemusnahan barang bukti dari hasil kejahatan 64 perkara yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap. Adapun kegiatan pemusnahan barang...

Menguak Pepatah Larangan Judi dari Leluhur Galuh di Prasasti Kawali Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Berjudi tak hanya berdosa tapi juga membuat hidup menjadi sengsara, baik secara konvensional atau pun kini di era modern ada judi...

Tahun 2024, Pemkab Ciamis Bangun Puluhan Rutilahu

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui DPRKPLH akan membangun puluhan rumah tidak layak huni (Rutilahu) menjadi rumah tinggal layak huni. Hal tersebut sebagaimana diungkapkan...

Sebuah Pohon Beringin di Alun-alun Panjalu Ciamis Terbakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebuah pohon beringin yang berada di Alun-alun Panjalu, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, terbakar pada Jumat (5/7/2024) sekitar pukul 22.30 WIB. Beruntung dalam...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terpopuler

Lainnya