Sabtu, Februari 15, 2025

AMS Ciamis Bantu Pemerintah Perangi Covid-19 dan Ketahanan Pangan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Angkatan Muda Siliwangi atau AMS Ciamis menggelar peningkatan ideologi wawasan kebangsaan dan bela negara. Kegiatan ini diikuti para generasi pemuda dan kadernya, Sabtu (9/1/2021) di Aula Dinas Pendidikan Ciamis.

Tujuan kegiatan ini untuk mengkokohkan jati diri AMS. Supaya seluruh pengurus dan para kader dapat memahami jati dirinya. Supaya mengetahui sejarah pendirian AMS, Tri Sula AMS dan catur watak AMS.

“Pada saat yang sama juga mereka harus memahami jati diri bangsa. Para kader AMS harus tahu tentang wawasan kebangsaan, mula dari UUD 45, Pancasila, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika,” ujar Ketua AMS Ciamis Didi Sukardi.

Didi menuturkan pada saat yang sama, pihaknya pun kinisedang melakukan konsolidasi dalam menghadapi kongres AMS 2021 dan keputusan Distrik Ciamis.

“Kita ingin mendorong Ketua Umum AMS Kang Noeri Ispandji menjadi maju kembali menjadi ketua di periode mendatang,” kata Didi.

Didi mengatakan dalam masa Pandemi Covid-19 ini, AMS Ciamis memiliki program untuk membantu pemerintah dalam menghadapi Covid-19. Salah satunya dari sisi ekonomi, dengan membantu meningkatkan ketahanan pangan. Ia pun meminta para kader AMS untuk selalu menerapkan protokol kesehatan 3M. Serta turut memberikan edukasi kepada masyarakat.

“Nanti ada program-program ketahanan pangan yang akan diinisiasi oleh AMS. Harapan ke depan AMS akan semakin eksis, berdaya dan memberikan kontribusi. Terutama dalam pembangunan Kabupaten Ciamis ke arah yang lebih baik,” jelas Didi. (Ayu/Djavatoday)

Mantan Kades di Ciamis Memilih Bekerja di Jepang Demi Ekonomi dan Renovasi Masjid

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dodi Romdani, mantan Kepala Desa (Kades) Sukamulya, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Ciamis, memilih mengundurkan diri dari jabatannya untuk bekerja sebagai tenaga migran...

Balad Galuh Dukung Penuh PSGC Ciamis Taklukkan Tornado FC

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Laga ketiga babak enam besar menjadi momen krusial bagi PSGC Ciamis saat bertandang ke markas Tornado FC. Kemenangan menjadi target utama, bukan...

Seperti di Makkah, Pedagang di Masjid Agung Ciamis Tutup Saat Waktu Salat Berjamaah

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Seperti di Makkah, di mana seluruh pedagang menghentikan aktivitas mereka saat waktu salat berjamaah tiba, kebiasaan serupa kini mulai diterapkan di...

Jadwal Upacara Tradisi Mapag Ramadan di Kabupaten Ciamis Tahun 2025

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang bulan suci Ramadan, berbagai upacara adat dan tradisi budaya rutin digelar di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Upacara Tradisi Mapag Ramadan...

Terbaru