Bree Coffee and Kitchen merupakan sebuah kafe bernuansa alam yang memadukannya dengan konsep wisata alam. Tempat ini pun akhirnya menjadi spot healing dengan suguhan alam yang asri dengan suasana nongkrong yang asyik. Bagaimana tidak, pengunjung yang datang bisa mencoba sensasi ngopi di atas sungai dengan panorama air terjun yang indah. Tempatnya yang luas dengan dekorasi bertemakan alam menjadikan setiap sudutnya pas sebagai background foto.
Tak hanya itu, kafe ini juga cocok menjadi spot nongkrong bersama keluarga karena lengkap dengan fasilitas liburan untuk sang buah hati. Fasilitas tersebut adalah mini zoo dengan animal feeding yang bisa Sobat Djava coba bersama si kecil. Pengunjung juga bisa sekaligus bermain air di aliran sungainya yang tenang dan menyegarkan, lho.
Lokasi kafe sekaligus tempat healing ini berada di Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Tak heran jika udara segar di sana begitu memanjakan paru-paru dengan hawa sejuk khas pegunungan. Kira-kira, ada hal menarik apa saja di Bree Coffee and Kitchen? Yuk, simak informasi selengkapnya dalam uraian berikut ini!
Suguhan Alam Bree Coffee and Kitchen
Ingin nongkrong di pinggir sungai dengan menu lezat dan suasana yang tenang? Maka kafe ini bisa menjadi pilihannya. Anda bisa menikmati suguhan alam yang masih asri dengan gemercik air yang mengalir tenang dari air terjunnya. Pohon-pohon rindang dan hijau pun tak luput menghiasi setiap sudut kafe ini, membuat udara terasa lebih segar.
Bree Coffee and Kitchen menawarkan cara bersantap yang santai dengan panorama sungai seperti di pedesaan. Bukan di tepiannya, tetapi Sobat Djava bisa merasakan makan langsung di atas aliran sungainya. Meja-meja dan bangku pun tersusun di antara bebatuan sungai, dekat dengan air terjun yang menambah pesona.
Kafe ini sebenarnya memiliki banyak spot tempat duduk, ada yang indoor, semi indoor, dan outdoor. Lebih lengkapnya ada area kasir, area indoor coffee shop, outdoor coffee shop, hall area, middle area, dan area sungai. Anda bisa menikmati ragam vibes dari masing-masing area, mulai dari vibes rumah nenek, industrial vibes, vintage, hingga landscape alam.
Bree Coffee and Kitchen bisa menjadi solusi untuk Anda yang ingin bersantai atau mengadakan meeting. Tempatnya yang luas juga cocok menjadi pilihan spot gathering bersama rombongan, lho. Jangan lupa untuk mengajak pasangan makan di atas sungainya sembari menyantap hidangan lezat. Bagi para pecinta fotografi atau yang ingin melakukan pre wedding, tempat ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Ragam Menu Bree Coffee and Kitchen
Selain tempatnya yang healingable, kafe ini juga tentu menawarkan ragam menu laziz alias lezat abis. Menunya sendiri sangat beragam, mulai dari hidangan berat, camilan, dan aneka minuman. Beberapa menunya adalah tempe mendoan, pempek, tahu lada garam, sosis dan kentang goreng, serta pisang goreng.
Tersedia juga chicken buffalo wings, ayam bakakak bakar, cordon bleu, dan masih banyak lagi. Aneka minuman mulai dari kopi susu hingga yoghurt pun tersedia. Bree Coffee and Kitchen juga menawarkan Imah Hawu di mana Anda bisa memasak sendiri menggunakan kayu bakar seperti di rumah nenek dulu.
Spot Foto dan Wahana
Kafe ini sering menjadi incaran para penggemar fotografi karena memiliki banyak spot aesthetic. Seperti area indoor, outdoor space, jembatan merah, area sungai, dan masih banyak lagi. Tempat ini juga menyediakan wahana lain seperti video 360 derajat, Imah Hawu, dan animal feeding. Hewan-hewan yang bisa berinteraksi langsung dengan pengunjung adalah ayam burnham, ular, angsa, domba, merpati, ikan, hingga kelinci.
HTM dan Fasilitas
Bree Coffee and Kitchen tidak menerapkan tarif tiket masuk untuk pengunjungnya, alias gratis. Anda bisa menikmati keindahan dan kesejukan alamnya sambil bermain dengan hewan serta bersantap ria di atas sungai. Fasilitasnya sendiri cukup lengkap, mulai dari area parkir, toilet, musala, spot foto, hingga wahana.
Alamat dan Jam Operasional
Kafe ini hanya sekitar 30 menit dari Kota Bogor. Alamat lengkapnya adalah Jl. Raya Cihideung No.36, Tj. Sari, Kec. Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16740. Jam operasionalnya mulai pukul 10.00 sampai 20.00 WIB saat weekday atau 09.00 sampai 21.00 WIB saat weekend.
Itulah beberapa informasi menarik seputar Bree Coffee and Kitchen. Fun fact, dari rooftop kafe ini juga Anda bisa menyaksikan indahnya Gunung Salak, lho! (Rismawati/Djavatoday)