Kamis, Mei 9, 2024

Pantai Kejawanan Cirebon dengan Wajah Baru yang Mempesona

Pantai Kejawanan Cirebon merupakan salah satu pantai di Kota Cirebon yang sebelumnya sempat tutup karena overload pengunjung. Pantai tersebut terletak di pesisir utara Jawa Barat yang letaknya tidak jauh dari pusat kota.

Objek wisata ini tidak memiliki jam operasional khusus. Sobat djava bisa datang mulai pukul 08.00 hingga jam 18.00. Tidak memungkinkan juga wisata ini bisa mengunjunginya hingga malam hari, karena belum ada pembatasan yang mengikat.

Tidak seperti pantai-pantai lain yang memiliki ombak tinggi dan bergulung-gulung, pantai kejawanan ini cukup tenang. Tambahan pasir hitamnya membuat daya tarik sendiri bagi para wisatawan yang menyukai tempat outdoor.

Tarif harga untuk sobat djava bisa masuk ke dalam Pantai Kejawanan Cirebon ini hanya membutuhkan Rp. 5.000,- saja. Namun harga tesebut belum termasuk biaya parkir kendaraan sobat djava.

Baca Juga: Bupati Sebut Pengawasan Wilayah Pantai Pangandaran Belum Maksimal

Untuk lokasinya sendiri pantai kejawanan terletak di Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat yang bisa mudah terjangkau dengan para wisatawan. Selain itu pantai ini juga dekat dengan pusat kota, kurang lebih 3 Km dengan jarak tempuh kurang lebih 10 menit.

Pantai Kejawanan Cirebon bisa sobat djava jadikan alternatif untuk melepas lelah ketika sudah menjelajahi pusat Kota Cirebon. Seperti yang kita kenal Kota Cirebon terkenal dengan kuliner yang beragam dengan rasa yang lezat.

Sebelum ada renovasi pantai ini terkenal dengan lingkungan yang kumuh hingga sempat tutup karena pengunjung memiliki rendah dalam hal sampah. Setelah ada renovasi, selain sudah bersih, ada beberapa tampilan yang baru di Pantai Kejawanan.

Berikut adalah objek wisata baru Pantai Kejawanan Cirebon:

Jembatan dengan Panjang 60 Meter

Belum ada nama pastinya, tempat swafoto baru ini terlihat cantik karena memanjang ketempat pesisir pantai hingga 60 meter menuju laut. Sehingga para wisatawan bisa berfoto lebih dekat dengan sunset, yang merupakan objek wisata yang ditunggu-tunggu para wisatawan. Pemerintah juga berencana akan memperpanjang jembatan tersebut sebagai bentuk semangat antusiasme dari masyarakat.

Curug Citiis Garut, Keindahan di Jalur Pendakian Guntur

Curug Citiis Garut merupakan sebuah objek wisata alam yang menyuguhkan keindahan air terjun di jalur pendakian. Maka untuk menuju ke lokasinya, Sobat Djava harus...

Tawangmangu Wonder Park, Taman Rekreasi Bertema Wonderland

Tawangmangu Wonder Park merupakan sebuah objek wisata berupa taman rekreasi dengan tema wonderland, outbound, dan camping. Objek wisata ini menyuguhkan keindahan alam di lereng...

Rubina Waterpark Subang: Informasi HTM hingga Alamat

Rubina Waterpark Subang merupakan sebuah objek wisata berupa taman air yang siap membuat liburanmu makin seru. Objek wisata ini menawarkan sensasi berenang dengan suasana...

Curug Pemandian Tuan, Cocok untuk yang Tak Suka Keramaian!

Curug Pemandian Tuan merupakan salah satu objek wisata berupa air terjun yang tersembunyi di Kabupaten Subang. Padahal lokasinya dekat dengan Curug Sadim dan Curug...

Terpopuler

Lainnya