Kamis, September 12, 2024

5 Manfaat Mengikuti Organisasi Saat Kuliah Bagi Mahasiswa

Mengikuti organisasi saat kuliah menjadi salah satu plan bagi beberapa mahasiswa, terutama mereka yang mengikuti ekstrakurikuler di sekolahnya dulu. Jiwa-jiwa organisasinya sudah melekat dan sulit ditinggalkan. Menurut sebagian pelajar dan mahasiswa, mengikuti kegiatan di luar kelas merupakan kesempatan yang tidak boleh disia-siakan. Namun, hal ini bukan berarti mereka tidak memprioritaskan belajar.

Mengikuti organisasi saat kuliah akan membuat relasimu lebih luas karena bertemu dengan banyak orang melalui kegiatan sosial atau forum-forum diskusi. Di sana juga kamu bisa berbagi sekaligus mendapatkan pengalaman yang tidak pernah didapatkan pada saat kegiatan belajar mengajar.

Mengikuti Organisasi Saat Kuliah, Berikut Manfaat yang Akan didapatkan

Sebagai mahasiswa, pengalamanmu selama masa-masa perkuliahan akan bertambah seru jika tidak hanya mengikuti kelas. Seperti yang sering kali kita dengar, mahasiswa kura-kura atau kuliah rapat kuliah rapat ialah tipe mahasiswa yang aktif mengikuti organisasi, kepanitiaan, dan serangkaian aktivitas di luar jam belajar.

Kamu mahasiswa tapi ragu buat join organisasi? Eits! Nggak usah bimbang! Berikut 5 manfaat mengikuti organisasi di perkuliahan bagi mahasiswa.

Mengembangkan jiwa kepemimpinan

Leadership atau kepemimpinan ialah kemampuan yang setidaknya harus kamu pelajari sebagai bekal untuk memasuki dunia kerja. Nah, di dalam organisasi kamu akan dilatih supaya bisa mengarahkan orang lain untuk mencapai tujuan bersama atau sasaran yang berlaku. Memiliki jiwa pemimpin juga sangat penting karena akan berguna sebagai dasar untuk membangun tim yang kuat. 

Manajemen waktu

Agar dapat menjadi seseorang yang produktif, kamu harus bisa memanajemen waktu dengan baik. Salah satu caranya adalah dengan mengikuti organisasi. Jika terbiasa berkegiatan, kamu akan terbiasa pula menghadapi kesibukan. Kamu akan terlatih untuk mengetahui mana yang lebih penting dengan mempertimbangkan skala prioritasmu.

Mengasah skill

Mengikuti organisasi saat kuliah merupakan salah satu cara untuk teman-teman mengasah skill. Jadikanlah Unit Kegiatan Mahasiswa sebagai wadah yang bisa mengembangkan kemampuan. Seperti melatih keterampilan berkomunikasi dengan membiasakan diri berbicara di depan umum. Di dalam organisasi, kamu juga bisa meningkatkan skill dalam menganalisis, problem solving, atau bahkan skill di bidang Information Technology (IT).

Memperluas jaringan

Jaringan ialah wadah orang-orang bertemu untuk saling menguntungkan. Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk memperluas jaringan. Seperti memiliki banyak kenalan dengan mengikuti forum diskusi atau komunitas. Bergabung di organisasi akan membuatmu dikenal dan mengenal banyak orang. Tentunya dengan lingkaran yang beragam serta bidang yang berbeda-beda.

Menambah pengalaman untuk dicantumkan di CV

Dengan melampirkan banyaknya pengalaman di CV, kamu akan mendapatkan nilai plus dari perekrut. Setidaknya mereka tahu bahwa kamu adalah orang yang aktif dan suka berkontribusi. Kamu boleh membanggakan pengalaman-pengalaman kamu selama berorganisasi dengan mencantumkannya di CV.

Demikian manfaat mengikuti organisasi saat kuliah bagi mahasiswa. Tapi, kamu tetap harus menggali seputar informasi terkait Unit Kegiatan Mahasiswa sebelum memutuskan untuk bergabung. Semangat! (Karin/Djavatoday)

5 Tips Mudah Menghafal dengan Cepat dan Tak Mudah Lupa Lagi

Tips mudah menghafal yang akan dibahas dalam artikel kali ini akan membantu kalian agar bisa hafal dengan cepat dan tak mudah lupa. Menghafal gak...

5 Tips Mengenali dan Mengembangkan Bakat Anak Sedari Diri

Mengembangkan bakat anak tentu perlu dilakukan karena setiap anak memiliki kemampuan yang harus diasah. Sebagai orang tua, anda memiliki peran besar untuk mengembangkan bakat...

Rekomendasi Novel Motivasi yang Menginspirasi dan Bangkitkan Semangatmu

Rekomendasi novel motivasi ini cocok banget buat kamu yang ingin membaca kisah penuh inspirasi. Topiknya juga sangat menghibur, lho! Sehingga kamu tidak bosan ketika...

Persiapan Mengikuti Ospek Kuliah, Mahasiswa Baru Harus Tahu!

Mengikuti Ospek kuliah sifatnya wajib karena di dalamnya terdapat rangkaian kegiatan penting yang tidak boleh dilewatkan oleh para mahasiswa baru. Tak hanya berkenalan dengan...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terpopuler

Lainnya