Sabtu, April 27, 2024

Cara Mencuci Sepatu Sneaker Agar Tetap Bersih Nyaman Dipakai

Berikut ini adalah cara mencuci sepatu sneaker agar semakin awet dan bersih. Saat ini sepatu sneaker merupakan salah satu basic item yang harus dimiliki karena bisa dipadukan dengan berbagai outfit. 

Mulai dari outfit santai hingga pakaian kerja, sepatu sneaker putih tetap bisa dipakai. Maka dari itu kita harus menjaganya tetap bersih agar terasa nyaman dan lebih bagus dilihat. Sepatu sneaker cocok digunakan oleh pria maupun wanita di berbagai acara.

Cara Mencuci Sepatu Sneaker

Jika ingin merawat sepatu sneaker agar tetap bersih dan nyaman, maka Jika memiliki sepatu berbahan kulit perlu mengikuti langkah-langkah di bawah ini. Agar tidak merusak bahan, kamu harus membersihkannya dengan hati-hati. Yuk simak baik-baik!

Langkah Pertama

Tepukkan kedua sol sepatu agar kotoran yang masih menempel terbuang. Lakukan ini di luar ruangan, seperti halaman belakang rumah. Kemudian gunakan sikat berbulu lembut untuk membersihkan kotoran yang masih tersisa pada sepatu. Kamu bisa gunakan sikat gigi bekas. 

Langkah Kedua

Sediakan kain lap dan mild detergen yang ramah lingkungan sebagai cara mencuci sepatu sneaker. Usap noda pada sepatu sneaker secara perlahan menggunakan kain lap dengan mild detergent yang dicampur dengan air hangat. 

Langkah Ketiga

Celupkan kain lap di air hangat, gunakan untuk menghilangkan sisa deterjen dan busa. Setelah itu gunakan sikat gigi berbulu lembut. Lalu celupkan sikat gigi ke air untuk membersihkan outsole atau material boost berwarna putih pada bagian tepi sol sepatu. 

Langkah Ketiga

Setelah menghilangkan noda, keringkan sepatu sneaker dalam suhu ruangan. Untuk pemilik sepatu dengan bahan kulit seperti Superstar, maka bisa menggunakan conditioner. Selain itu, produk cairan perawatan khusus untuk sepatu berbahan kulit juga bisa menggantikan conditioner. 

Langkah Ketiga

Cara mencuci sepatu sneaker dilanjut dengan melepas tali sepatu dan insole. Kemudian tempatkan tali dan insole ke dalam wadah kain atau sarung bantal lalu masukkan ke dalam mesin cuci yang sebelumnya telah diisi deterjen dengan air dingin. Mencuci insole sepatu bertujuan untuk menghilangkan bau tidak sedap. 

Setelah kering dengan sempurna, sepatu sudah bisa dipakai kembali dan kini jadi lebih bersih. Memiliki sepatu sneaker merupakan investasi dalam fashion karena bisa dipakai untuk berbagai outfit, apalagi akan terasa nyaman bila harus banyak berjalan kaki. Merawat sepatu sneaker agar tetap awet juga dapat memperpanjang masa pakai. (Dewi/Djavatoday)

5 Rok untuk OOTD, Bikin Tampilanmu Makin Anggun!

Rok untuk OOTD ini ada banyak macamnya loh. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan atau bentuk tubuhmu. Yang pasti look nya bikin kamu tampil lebih...

Cara Melakukan Double Cleansing untuk Menjaga Kulit Wajah dari Kerusakan

Melakukan double cleansing dengan benar dapat memastikan wajah bersih optimal usai beraktivitas seharian di luar ruangan. Setelah menjalani rutinitas yang padat, kamu bisa melakukan...

4 Tips Memakai Liptint agar Terlihat Natural dan Tahan Lama

Tips memakai liptint pada artikel kali ini akan membantumu tampil cantik seharian tanpa touch up berkali-kali. Liptint adalah salah satu jenis perias bibir yang...

Tips Mencukur Bulu Ketiak Agar Tak Mudah Iritasi

Tips mencukur bulu ketiak pada artikel kali ini akan sangat membantu menjaga kesehatan kulit ketiakmu. Banyak orang menyepelekan hal ini sehingga ketiak mudah iritasi....

Terpopuler

Lainnya