Jumat, Maret 29, 2024
namakamu.com
namakamu.com
namakamu banner id
namakamu banner id

4 Resep Olahan Cumi Super Nikmat, Cocok Disajikan dengan Nasi Hangat

namakamu.com
namakamu.com
namakamu banner id
namakamu banner id

Resep olahan cumi memiliki banyak ragam, tetapi semuanya tetap enak dan mantap. Cumi-cumi merupakan hewan laut yang sering diolah menjadi hidangan yang lezat. Biasanya disajikan dengan nasi hangat agar lebih nikmat. Untuk Anda yang sedang mencari resep olahan cumi yang simpel dan lezat, kami memiliki 3 aneka resepnya untuk Anda.

Bahan-bahannya familiar dan cara membuatnya pun cukup simpel. Yuk, simak penjelasan resepnya selengkapnya!

4 Resep Olahan Cumi

Ada empar resep olahan cumi yang akan kami sajikan untuk Anda. Ada cumi sambal ijo pete, cumi saus asam manis pedas, cumi sambal gurih, dan cumi asin super pedas. Berikut penjelasan resepnya untuk Anda.

Cumi Sambal Ijo Pete

Untuk Anda yang gemar makanan pedas dan petai/pete, hidangan ini akan sangat cocok. Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat cumi sambal ijo pete ini adalah sebagai berikut.

500 gram cumi segar 

5 lonjor pete kupas

Bumbu halus:

10 cabai rawit ijo 

3 siung bawang putih 

3 siung bawang merah

250 gram cabai ijo

Bumbu cemplung:

20 cabe rawit utuh 

3 iris lengkuas

2 lembar daun salam 

2 lembar daun jeruk

Perasa:

1 sdm garam

1 sdm gula pasir

1/2 sdt kaldu ayam

1/2 sdt merica bubuk

Setelah menyiapkan bahan-bahannya, ikutilah cara pembuatan resep olahan cumi yang pertama ini. Tumislah bumbu halus hingga matang, masukkan bumbu cemplung, lalu aduk rata. Selanjutnya, masukkan cumi-cumi yang telah dicuci bersih, dibuang tintanya, dan dipotong-potong sesuai selera. Tambahkan perasa, lalu aduk rata dan masak maksimal 3 menit, jika lebih dari 3 menit cumi biasanya menjadi terlalu kenyal dan seperti karet. 

Pada saat masih panas warna cumi cenderung putih dan tidak mau mencampur dengan bumbu. Namun ketika sudah dingin, kuah akan mengental dengan sendirinya dan rasanya super nikmat. Cumi Sambal Ijo Pete pun siap disantap.

Cumi Saus Asam Manis Pedas

Resep olahan cumi yang kedua adalah cumi saus asam manis pedas. Rasanya nikmat dan menyegarkan karena mengandung unsur rasa asam. Yuk, siapkan bahan-bahannya seperti berikut ini.

600 gram cumi ukuran besar

1 sdm asam jawa

8 buah cabai rawit ulek kasar

1 sdm onion minced

Kecap manis, garam, gula pasir, lada, minyak goreng, dan saus tiram dengan takaran secukupnya

Cara memasak cumi saus asam manis pedas ini dimulai dengan membersihkan cumi, buang tintanya, bilas, lalu tiriskan. Masukkan kepalanya dan semat dengan lidi. Tuang asam jawa ke dalam mangkok dengan 100 ml air, remas-remas, lalu buang ampasnya. Kemudian, air asam jawa tadi dicampur dengan saus tiram, kecap manis dan saus sambal.

Tuang campuran bumbu ke dalam wajan dan masak sampai mendidih. Barulah masukkan cumi dan cabai rawit uleg serta onion minced. Masak dengan api besar sampai air menyusut. Tambahkan secukupnya garam, lada, dan gula pasir, kemudian masak sampai mengental. 

Selanjutnya, masukkan dua sendok makan minyak goreng dan masak hingga meletup-letup. Koreksi rasa hingga terasa pas, cumi saus asam manis pedas pun siap dinikmati.

Cumi Sambal Gurih

Resep olahan cumi yang ketiga yakni cumi sambal gurih. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah sebagai berikut.

Bahan-bahan:

700 gram cumi segar

1 batang Serai, memarkan 

1 ruas lengkuas, memarkan

4-5 lembar daun jeruk 

1 sdm kecap manis

2 sdm saos tiram

Garam, gula, merica, kaldu jamur, dan air secukupnya

Bumbu halus:

7 siung bawang merah 

3 siung bawang putih

10 buah cabai merah kriting 

5 buah rawit merah

Cara membuat olahan cumi ini yakni sebagai berikut. Bersihkanlah cumi, buang tintanya, lalu tiriskan. Marinasi dengan perasan jeruk nipis dan diamkan beberapa menit. Setelah meresap, bilas sebentar dan tiriskan. Kemudian, tumis bumbu halus bersama serai, lengkuas, dan daun jeruk. 

Selanjutnya, tambahkan kecap manis, saos tiram, garam, gula, kaldu jamur dan air secukupnya. Masak hingga sambal matang lalu masukkan cumi, aduk dengan rata, ya Sobat Djava!  Masak hingga cumi matang, lalu sajikan bersama nasi hangat.

Cumi Asin Super Pedas

Resep olahan cumi yang terakhir adalah cumi asin super pedas. Pecinta pedas wajib mencoba hidangan yang satu ini di rumah. Yuk siapkan bahan-bahannya berikut ini.

Bahan-bahan:

250 gram cumi asin

2 lembar daun jeruk

2 buah tomat merah, potong dadu

10 siung bawang merah, iris kasar

5 siung bawang putih cincang

Garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu sambel ulek kasar:

5 cabai merah keriting

5 cabai ijo keriting

Satu genggam cabai rawit merah 

Satu genggam cabai rawit ijo

Caranya membuat hidangan cumi super pedas ini yakni diawali dengan mencuci bersih cumi. Kemudian, potong sesuai selera dan buang kotoran serta plastiknya. Rebus cumi sekitar 10 menit, lalu bilas dan tiriskan.

Tumis bawang putih cincang, setelah harum masukkan irisan bawang merah, setelah bawang layu masukkan potongan tomat dan daun jeruk. Aduklah sampai rata, lalu masukkan cumi dan bumbu sambel. Masaklah sebentar dengan api besar, lalu tambahkan 1/2 gelas air matang, setelah mendidih tutup wajannya. Masaklah dengan api kecil sampai keluar minyak.

Selanjutnya, bumbui dengan  garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. Masak hingga cumi matang dan sajikan untuk keluarga.

Itulah 4 resep olahan cumi yang super nikmat dan bisa Anda coba di rumah. Sajikan dengan nasi hangat bersama keluarga agar lebih terasa nikmat. Selamat mencoba, Sobat Djava!

Ide Makanan Pendamping Kopi, Bikin Waktu Santai Kamu Jadi Lebih Nikmat

Makanan pendamping kopi yang bisa bikin waktu santai kamu jadi lebih nikmat tidak hanya sebatas roti lho. Ada banyak makanan yang bisa kamu santap...

Resep Olahan Nasi Sisa, Lezat dan Mudah Dibuat

Resep olahan nasi sisa dapat menjadikan bahan yang terlihat tidak menarik jadi sesuatu yang lezat. Kalau kamu punya sisa nasi yang nggak tahu mau...

Resep Lumpia Basah Rumahan, Rasanya Gak Kalah Sedap

Resep lumpia basah pada artikel ini bisa banget kamu buat sendiri di rumah, loh. Dengan bahan dan alat yang sederhana kamu bisa menciptakan menu...

Jenis Buah Apel Terpopuler yang Sering Kita Temui, Apa Saja?

Jenis buah apel sering kali kita temui dengan rasa dan warna yang berbeda. Apel merupakan jenis buah yang menyehatkan dan terkenal dengan kandungan airnya...
spot_img

Terpopuler

Lainnya