Kamis, Februari 6, 2025

Polres Ciamis Sosialisasi Protokol Kesehatan di Pantai Pangandaran

DJAVATODAY.COM, PANGANDARAN,- Jajaran anggota Polsek Pangandaran, Polres Ciamis terus gencar melakukan pencegahan penyebaran Covid-19. Seperti yang dilakukan sejumlah anggota dengan melaksanakan sosialisasi dan edukasi 3M yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan di Pantai Pangandaran, Minggu (30/8/2020).

Adapun beberapa lokasi yang menjadi sasaran sosialisasi. Yakni tempat keramaian termasuk obyek wisata. Dimana saat akhir pekan ini, pengunjung wisata Panta Pangandaran cukup padat. Terutama banyak pengunjung yang datang dari berbagai daerah di Jawa Barat.

 Sasarannya adalah pengunjung dan masyarakat yang tak pakai masker. Termasuk para pedagang yang berada di area wisata Pantai Pangandaran. Pedagang dan warga Pangandaran diminta untuk disiplin protokol kesehatan. Agar pengunjung yang datang secara tidak langsung ikut dengan taatnya peraturan kesehatan di Pangandaran.

“Pantai Pangandaran akan selalu ramai diakhir pekan. Untuk itu kami jajaran Polsek Pangandaran terus melakukan sosialisasi dan edukasi tentang protokol kesehatan. Terutama pakai masker,” ujar Kapolsek Kalipucang AKP Jumaeli saat kegiatan.

Petugas secara berkeliling ke beberapa titik keramaian di Pantai Pangandaran. Bila ditemukan ada warga atau pengunjung yang tak pakai masker, petugas akan menegurnya. Bila memang tidak memiliki masker petugas membagikan masker.

“Pakai masker adalah cara paling ampuh untuk melindungi diri dan orang lain dari paparan virus Covid-19. Semoga warga di wisata Pangandaran tetap disiplin menjalankan 3M,” pungkasnya. (AY/Djavatoday)

Polres Tasikmalaya Kembali Sidak 2 Lokasi Pertambangan, Ini Hasilnya

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Sebagai upaya tindak lanjut dari surat telegram Kapolda Jabar dan surat perintah Kapolres Tasikmalaya, sejumlah personel Polres Tasikmalaya melakukan sidak ke...

Polisi Gerebek Tambang Pasir Ilegal di Pesisir Tasikmalaya

Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Tim gabungan TNI/Polri, Satpol-PP, dan Pemkab Tasikmalaya menggerebek tambang pasir ilegal di Kecamatan Cikalong dan Karangnunggal, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Namun, saat...

Kebakaran Mobil Pengangkut Tabung LPG di Tasikmalaya, Sopir dan Penumpang Selamat

Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Sebuah mobil bak pengangkut puluhan tabung LPG terbakar di Jalan Raya Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, pada Senin (27/1/2025). Insiden ini menghanguskan...

Reuni Akbar Habarda ke-31, Momentum Silaturahmi dan Kontribusi untuk Pondok Pesantren Barkatul Huda Tasikmalaya

Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Pondok Pesantren Barkatul Huda, Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, sukses menggelar Reuni Akbar ke-31 Himpunan Alumni Barkatul Huda (Habarda) pada Senin-Selasa (27-28 Januari 2025)....

Terbaru