Selasa, April 30, 2024

Wisata Alam Pasir Bentang, Tempat Ngopi Nuansa Alam Hutan Pinus Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Satu tempat yang kini sedang hits di Ciamis adalah Wisata Alam Pasir Bentang di Desa Sukamanah, Kecamatan Sindangkasih, Jawa Barat.

Pengunjung bisa menikmati pemandangan alam bernuansa pegunungan. Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati kopi khas Gunung Sawal dengan nuansa alam hutan Pinus.

Kopi dari kedai Galatani ini berasal dari perkebunan kopi masyarakat. Sehingga harga kopinya cukup terjangkau, namun rasanya tidak jauh berbeda dengan kopi ala kafe.

Menu kopinya dari mulai Vietnam drip, kopi tubruk, Javanese, americano, espresso, capucino dan juga latte. Harganya berkisar dari Rp 5 ribu sampai dengan Rp 16 ribu tergantung menu.

Wisata Alam Pasir Bentang lokasinya di Jalan Gunung Bangka, Desa Sukamanah, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Dari pusat kota Ciamis pengunjung dapat menempuhnya hanya 30-40 menit saja.

Tempat wisata ini sudah memiliki sejumlah fasilitas seperti mushala, toilet dan tempat parkir serta tempat duduk untuk santai. Tersedia juga tempat sewa tikar dan Hammock yang tarif sewanya seikhlasnya.

Bagi yang suka kemping, lokasi ini juga cocok sebagai tempat berkemah. Atau pun hanya sekadar berkunjung menikmati kesunyian dan sejuknya udara pegunungan.

Pengurus Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS) LMDH Sarimukti Dede Yuyu menjelaskan Wisata Alam Pasir Bentang ini mulai menggeliat sekitar tahun 2020. Seiring dengan penataan lokasi tersebut menjadi sebuah destinasi wisata rintisan.

Dede mengatakan meski dalam tahap pengembangan, namun tempat ini memiliki sejumlah fasilitas penunjang.

“Memang tempat ini cocok untuk healing. Membuat pikiran tenang. Dominan pengunjung yang datang pada akhir pekan, Sabtu dan Minggu,” ucapnya.

Dede menyebut pemandangan malam di Wisata Alam Pasir Bentang ini tidak kalah indah mirip gugusan bintang dari cahaya lampu perkotaan. (Ayu/CN/Djavatoday)

Rowo Jombor Klaten, Nikmati Kuliner di Warung Apung

Rowo Jombor Klaten merupakan sebuah objek wisata alam yang menyuguhkan keindahan danau dengan konsep wisata kuliner. Setiap wisatawan bisa menikmati keindahan danau atau rawa...

Curug Pinang Baturraden, Nyaman untuk Piknik dan Barbekuan!

Curug Pinang Baturraden merupakan salah satu objek wisata yang meramaikan khazanah pariwisata Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Objek wisata ini menyuguhkan keindahan air terjun dengan...

PSGC Ciamis Raih Tiga Poin Pertama Usai Kandaskan Persitara 3-1

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis menang atas Persitara Jakarta Utara dengan skor meyakinkan 3-1 dalam pertandingan pertama grup G Liga 3 Nasional. Pertandingan digelar...

Upaya Pemkab Ciamis Dorong Sektor Pariwisata

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pj Bupati Ciamis Engkus Sutisna meninjau dua lokasi wisata unggulan di Kabupaten Ciamis yakni Situ Wangi dan Situ Lengkong Panjalu. Hal...

Terpopuler

Lainnya