Minggu, September 8, 2024

Turnamen Futsal Kapolsek Ciamis Cup Diikuti 16 Tim dari Priangan Timur dan Bandung

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Turnamen Futsal Kapolsek Ciamis Cup kembali digelar kedua kalinya dalam rangka HUT Bhayangkara ke 77 tahun 2023. Kali ini sebanyak 16 tim dari wilayah Priangan Timur dan Bandung turut serta dalam kejuaraan tersebut.

Pertandingan dilaksanakan pada Sabtu 22 Juli 2023 dari pukul 08.00 sampai 20.45 WIB di Lapang Futsal Sunda Mulya, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis. Turnamen Futsal Kapolsek Ciamis Cup ini digelar oleh Karang Taruna Kertasari.

Kapolsek Ciamis Kompol Ismet Inono merasa bangga sekaligus berterima kasih kepada seluruh masyarakat yang terlibat langsung maupun tidak atas pelaksanaan Open Turnamen Futsal ini.

“Turnamen ini dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke 77 Tahun 2023 tingkat Polsek Ciamis,” ujar Kapolsek.

Kapolsek berharap para peserta dapat memperoleh ilmu dalam peningkatan kualitas tehnik bermain futsal. Sehingga dapat melahirkan bibit atlit Futsal di Kabupaten Ciamis.

“Mengarahkan pemuda pemudi kepada kegiatan yang positif, tetap menjunjung tinggi sportifitas dan saling menjaga kondusivitas,” ungkapnya.

Kapolsek menyebut open turnamen ini digelar sehari. Peserta sebanyak 16 tim profesional yang berasal dari Wilayah Bandung, Garut, Tasikmalaya, Ciamis dan Majenang Jawa Tengah.

“Insyalloh turnamen Kapolsek Ciamis Cup ini bisa terlaksana setiap tahun. Tidak hanya futsal saja tapi olahraga lainnya seperti voli. Memang antusiasme tinggi jadi peserta dibatasi. Semoga ke depan bisa lebih ramai lagi,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Pesona Keindahan Waduk Leuwikeris di Obyek Wisata Karang Hantu Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Setelah Bendungan Leuwikeris diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, Kabupaten Ciamis kini memiliki destinasi wisata baru. Pesona keindahan waduk Leuwikeris pun bisa...

Vokalis Band Repvblik Kecelakaan Tunggal saat Kendarai Moge di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ruri vokalis band Republik mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai motor gede (moge) di Jalan Nasional, tepatnya Dusun Kidul, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten...

Dedi Mulyadi Punya Program Bale Warga, Ini Fungsinya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bakal calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi silaturahmi dengan sejumlah kepala desa di beberapa kecamatan di Kabupaten Ciamis. Silaturahmi itu dilaksanakan...

Kincir Air Jadi Andalan Warga Kertaharja Ciamis saat Kemarau Atasi Kekeringan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Petani di Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, memanfaatkan kincir air dari aliran Sungai Cisepet yang dibuat secara gotong royong untuk...
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas

Terpopuler

Lainnya