Sabtu, Juli 27, 2024

Taman Hutan Kota di Ciamis Terus Ditata Jadi Tempat Wisata Alternatif

Ciamis (Djavatoday.com),- Keberadaan Taman Hutan Kota di Kelurahan Cigembor, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menjadi daya tarik tersendiri dari bagi warga perkotaan untuk dijadikan tempat wisata alternatif.

Untuk memberi kenyamanan kepada masyarakat, Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis kini terus melakukan penataan.

Beberapa fasilitas di Taman Hutan Kota Cigembor Ciamis ini terus diperbaiki. Mulai dari tempat untuk beristirahat, tempat duduk dan toilet umum. Serta nama Menggunakan neon boks agar terlihat indah dipandang.

“Memang beberapa waktu lalu kondisinya sedikit kurang nyaman. Sekarang terus perbaikan supaya keberadaan ruang terbuka hijau di perkotaan ini bisa bermanfaat untuk masyarakat,” ujar Kabid Kebersihan dan Pertamanan DPRKPLH Ciamis Giyatno, Senin (2/10/2020).

Guna menjaga kebersihan taman, pihak dinas juga menyediakan sejumlah tempat sampah di beberapa titil strategis. Agar masyarakat membuang sampah tidak sembarangan. Karena taman akan terlihat indah bila bersih dari sampah.

“Jadi selain ada Alun-alun Ciamis dan Taman Lokasana yang biasa menjadi pusat keramaian masyarakat. Sekarang Taman Hutan Kota Cigembor pun bisa menjadi tujuan wisata alternatif, terutama di saat Pandemi Covid-19 ini,” katanya.

Untuk itu, Giyatno mengajak masyarakat untuk sama-sama menjaga keberadaan ruang terbuka hijau. Agar keberadaannya terawat dan bermanfaat, minimal dengan tidak membuang sampah sembarangan dan jangan melakukan aksi vandalisme.

“Di beberapa tempat umum ini terutama taman kami juga telah menyediakan fasilitas cuci tangan. Agar masyarakat dapat menaati protokol kesehatan saat mengunjungi taman. Jangan lupa pakai masker juga dan tidak berkerumum,” jelasnya.

Seorang pengunjung, Ipan, mengatakan keberadaan taman hutan kota ini menjadi sebuah tempat wisata alternatif disaat pandemi Covid-19. Karena tak dipungkiri berwisata ke lokasi yang jauh sangat riskan terpapar Covid-19.

“Saya berharap Pemkab Ciamis terus menambah fasilitas agar semakin nyaman,” katanya. (AsepFR/CN/Djavatoday)

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...

Investasi Akhirat, Yuk Bantu Pembangunan Masjid Hidayatul Amal di Ciwalung Baregbeg Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Dusun Ciwalung, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, tengah membangun Masjid Hidayatul Amal. Proses pembangunannya kini mencapai 20 persen. Panitia pembangunan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya