Jumat, Mei 17, 2024

Serangkaian Pembinaan UMKM, Upaya DKUKMP Ciamis Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan (DKUKMP) Ciamis terus berupaya aktif dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. Yakni meluncurkan serangkaian Pembinaan terhadap pelaku UMKM di Ciamis.

Program-program DKUKMP Ciamis tersebut diharapkan memberikan dorongan positif terhadap pelaku UMKM. Sehingga mereka mampu berkembang dan berkontribusi untuk penguatan ekonomi daerah.

Seperti dengan meluncurkan gerai UMKM yang berlokasi di Jalan RE Martadinata tepatnya di Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis. Gerai UMKM menjadi wadah bagi UMKM untuk mendapatkan berbagai layanan.

Kepala DKUKMP Ciamis Asep Khalid menuturkan untuk mendorong perkembangan UMKM, pihaknya meningkatkan akses pelatihan, pembinaan dan juga pendampingan terhadap UMKM.

“Dengan program ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para pelaku UMKM. Sehingga mereka mampu berkembang dan berdaya saing di pasar yang semakin kompleks,” ujar Asep.

DKUKMP Ciamis pun memberikan kemudahan akses perizinan UMKM hingga memberi pelayanan sertifikat halal gratis. Perizinan dan sertifikat halal itu yang sangat dibutuhkan oleh para pelaku usaha kecil. Sehingga dapat memotivasi para pelaku UMKM untuk menjalankan bisnisnya tanpa ada hambatan administrasi yang berlebihan.

“Dengan sertifikat halal secara gratis bagi UMKM, tidak hanya meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap produk-produk UMKM lokal. Namun juga membuka pintu peluang ekspansi ke pasar yang lebih luas,” ucapnya.

DKUKMP Ciamis juga aktif memberikan fasilitas akses ke pasar bagi UMKM. Dengan mendukung pameran lokal, promosi online, dan kerjasama dengan pedagang besar, DKUKMP Ciamis membuka peluang lebih luas bagi produk-produk UMKM untuk dikenal dan diakui oleh konsumen.

DKUKMP Ciamis berharap dengan fokus pada pengembangan ekosistem UMKM secara berkelanjutan akan berdampak positif terhadap ekonomi lokal. Tumbuhnya UMKM lokal menjadi cermin keberhasilan DKUKMP Ciamis. (Ayu/CN/Djavatoday)

Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai Wakili Ciamis di O2SN Provinsi

Berita Ciamis (Djavatoday.com), Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis menjadi juara 1 O2SN (olimpiade olahraga siswa nasional) cabang bulutangkis...

Herdiat Sunarya Kembali Jadi Ketua PBVSI Ciamis, Prioritaskan Pembinaan Atlet

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Herdiat Sunarya terpilih kembali sebagai Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Ciamis masa bakti 2024-2028. Herdiat terpilih secara aklamasi melalui...

11 Desa di Kecamatan Panawangan Ciamis Berstatus Mandiri

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Indeks Desa Membangun (IDM) tahun 2024 Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, meningkat. Dari 18 desa, sebanyak 11 desa sudah berstatus mandiri. Sedangkan...

Raih Hasil Imbang Atas Persip Pekalongan 3-3, PSGC Ciamis Lolos ke 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com), - PSGC Ciamis lolos ke babak 16 besar Liga 3 Nasional. Dalam laga terakhir di grup 3, PSGC Ciamis berhasil mengimbangi...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya