Kamis, Februari 6, 2025

Selama 2022, Sebanyak 688 Warga Ciamis Terjangkit DBD

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam kurun waktu Bulan Januari-November 2022, angka kasus demam berdarah dengue (DBD) di Ciamis cukup tinggi. Ada 688 warga Ciamis terjangkit DBD dan 8 orang meninggal dunia.

“Jumlah ini menurut laporan dari puskesmas dan rumah sakit dalam pendataan warga yang terkena DBD,” ujar Kabid P2P Dinas Kesehatan Ciamis Acep Joni, Rabu (14/12/2022).

Acep Joni menjelaskan warga Ciamis yang terjangkit DBD setiap bulannya terbilang naik turun. Hanya saja dari Januari-November 2022, kasus yang paling tinggi terjadi pada bulan Januari.

Adapun rincian kasus DBD Ciamis setiap bulan sebagai berikut.

Januari 127 kasus, 3 orang meninggal dunia.

Februari 86 kasus.
Maret 41 kasus.
April 60 kasus.
Mei 72 kasus 1 meninggal.
Juni 92 kasus.
Juli 73 kasus 1 meninggal.
Agustus 56 kasus 1 meninggal.
September 44 kasus 2 meninggal.
Oktober 23 kasus.
November 14 kasus.

Sehingga jumlahnya menjadi 688 kasus DBD sepanjang tahun 2022. Sedangkan untuk Bulan Desember baru ada 3 kasus.

Acep Joni mengatakan pihaknya pun terus berupaya untuk meminimalisir warga Ciamis yang terjangkit DBD. Seperti dengan penyelidikan epidemiologi. Turun ke masyarakat melaksanakan pemberantasan sarang nyamuk dan gerakan 3M plus. (Ayu/CN/Djavatoday)

PSGC Ciamis Gagal Raih Kemenangan di Kandang, Ini Kata Pelatih

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis belum berhasil mengamankan tiga poin meski tampil di kandang di hadapan pendukungnya sendiri di Stadion Galuh. Bertanding di hadapan...

Angin Kencang Terjang Desa Nasol Ciamis, Sejumlah Rumah Alami Kerusakan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Angin kencang melanda beberapa wilayah di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, pada Kamis (6/2/2025) siang. Salah satu daerah yang terdampak cukup parah...

Pj Bupati Ciamis: Isra Mi’raj Bukan Sekadar Ritual Tahunan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya, menghadiri peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW di Masjid Agung Ciamis pada Kamis (6/2/2025). Acara yang dihadiri...

Kebakaran Kios di Pasar Kawali Ciamis, Kerugian Puluhan Juta

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebuah kios di Blok A No. 8 Pasar Kawali, Ciamis terbakar pada Kamis (6/2/2025) dini hari sekitar pukul 04.00 WIB. Kebakaran...

Terbaru