Sabtu, Juli 27, 2024

Rumah Kuno Peninggalan Hindia Belanda di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Di Desa Sukadana, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat terdapat rumah kuno bernuansa Eropa.

Rumah tersebut merupakan peninggalan Zaman Agresi Militer Belanda. saat ini rumah dihuni generasi ketiga Yaya Heryana beserta isteri dan anak bungsunya.

Bentuk dan ornamen bangunan rumah tersebut hingga kini masih dipertahankan. Dengan tinggi sekitar empat meter, luas kurang lebih 8 x 15 meter bernuansa Eropa. Ditambah halaman yang luas dihiasi dihiasi bunga kertas dan pohon pala.

Dengan gaya khas kuno yang dipertahankan, Rumah tersebt kerap jadi lokasi foto prewedding.

“Karena Ornamen dan nuansa Eropa yang masih dipertahankan, banyak yang izin foto pernikahan di sini,” ujar Yaya Heryana, Selasa (17/11/2020)

Yaya menjelaskan, sejak tahun 1920 rumah kuno tersebut sudah berdiri kokoh. Sejak dirinya lahir ditahun 1941, ayah bahkan kakenya sudah menempati rumah ini.

“Kalau tahun pasti berdirinya, saya juga tidak tahu, yang jelas dari zaman kake saya rumah ini sudah ada,” kata Yaya.

Yaya menuturkan, rumah kuno ini dikenal warga dengan sebutan rumah kuwu bintang. Pada zaman Hindia Belanda Kakek Yaya merupakan Kepala Desa yang pada saat itu dikenal dengan sebutan Kuwu. Kake berjasasa membangun akses jalan Desa Sukadana Ke Desa Margajaya.

Rumah kuno ini disebut Bintang karena jasa pemilik kepada warga setempat. Pada zaman itu merupakan Pengargaan dari Pemerintahan Hindia Belanda.

Pada Zaman agresi militer Belanda, karena sangat dihormati, tidak ada yang menggaggu. Rumah tersebut akan dijadikan cagar budaya ole Dinas Kebudayaan Ciamis.

“Beberapa waktu lalu ada dari Dinas Kebudayaan Ciamis datang ke sini. Bagi saya boleh saja, asal dirawat. Selain itu, status rumah ini tidak berpindah kepemilikan. Kepemilikan rumah kuni ini akan saya pertahankan,” kata Yaya.

(Mang Moh/Djavatoday)

Pahlawan Nasional KHZ Musthafa Dijadikan Nama untuk RSUD Pemkab Tasikmalaya

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Pemkab Tasikmalaya menjadikan nama Pahlawan Nasional KHZ Musthafa sebagai nama RSUD Kabupaten Tasikmalaya. Bupati Tasikmalaya Ade Sugainto meresmikan nama tersebut bersama...

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya