Kamis, Februari 6, 2025

Posyandu Pasirkadu di Ciamis Juara Pertama Tingkat Provinsi Jabar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Mewakili Kabupaten Ciamis di ajang lomba Kesrak PKK Bangga Kencana Kesehatan dan Posyandu tingkat Provinsi Jawa Barat, Posyandu Pasirkadu, Desa Petirhilir, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, berhasil meraih juara pertama, Senin (30/11/2020).

Camat Baregbeg Eddy Yulianto mengatakan atas diraihnya juara pertama ini merupakan hasil dari kekompakan para kader. Mereka yang telah bekerja keras menyiapkan segalanya agar bisa berprestasi.

“Alhamdulilah, kerjakeras kita semua membuahkan hasil yang sangat membanggakan kita semua. Mudah-mudahan kemenangan ini bisa jadi motivasi kami kedepanya,” kata Eddy.

Menurutnya, seluruh 27 kabupaten dan kota di Jawa Barat ikut dalam lomba tersebut. Ada beberapa nominasi, dari mulai 10 besar kemudian 6 besar, dan Posyandu Pasirkadu, kecamatan Baregbeg akhirnya terpilih sebagai juara pertama mewakili Kabupaten Ciamis.

“Kemenangan ini berkat banyaknya dorongan dan dukungan semua pihak terutama Tim Penggerak PKK Kabupaten Ciamis yang terus senantiasa membimbing kami. Sehingga bisa memberikan prestasi di tingkat provinsi,” tutur Eddy Yulianto.

Eddy meminta kepada para kader Posyandu Pasirkadu agar jangan terlena dengan kemenangan saat ini. Pasalnya, ini baru awal karena masih ada ajang perlombaan di tingkat nasional yang harus diikuti dan meraih prestasi kembali.

“Kita saat ini harus bergegas, jangan bereforia terus. Karena kita juga nanti harus berprestasi di tingkat nasional dan mengharumkan Ciamis,” pungkasnya. (AsepFR/Djavatoday)

Gol di Menit Akhir Selamatkan PSGC Ciamis dari Kekalahan Lawan Tornado FC

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 1-1 melawan Tornado FC dalam laga perdana Babak 6 Besar Liga Nusantara...

Edu Job Fair MAN 2 Ciamis, Peluang Kuliah dan Karier Bagi Siswa

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Ciamis menggelar Edu Job Fair 2025, membuka peluang bagi siswa untuk lebih mengenal dunia perkuliahan dan...

Alun-alun Ciamis Makin Menawan, Jembatan Estetik Jadi Daya Tarik

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Alun-alun Ciamis kini tampil semakin menarik dengan berbagai fasilitas baru. Salah satu yang menjadi sorotan adalah area food court yang dilengkapi...

Pemkab Ciamis Pantau Stok Gas LPG 3 Kg, Pastikan Distribusi Aman

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Koperasi, UMKM, dan Perdagangan (DKUKMP) melakukan pemantauan untuk memastikan ketersediaan gas LPG 3 kg tetap aman...

Terbaru