Sabtu, Juli 27, 2024

Polres Ciamis Pantau Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok di Toserba Jelang Ramadan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Personel Sat Samapta Polres Ciamis Polda Jabar terus secara masif dan intens melakukan patroli pemantauan harga bahan pokok. Salah satunya di Toserba Yogya Ciamis Jawa Barat, Minggu, (10/3/2024).

Kapolres Ciamis AKBP Akmal melalui Kasat Samapta Polres Ciamis AKP Cecep Edi Sulaeman mengatakan, setiap hari melakukan pemantauan harga. Termasuk juga ketersediaan bahan pokok ke minimarket atau pasar.

“Kami melakukan pemantauan harga untuk dapat melihat kenaikan harga yang signifikan. Dan juga untuk stok atau ketersediaan barang. Kami juga mencegah terjadinya memantau penimbunan oleh kelompok masyarakat guna kepentingan pribadi,” ungkap AKP Cecep Edi Sulaeman.

Tidak hanya itu, Sat Samapta Polres Ciamis Polda Jabar juga menyampaikan himbauan kepada para pengusaha. Mereka agar tidak melakukan penimbunan terhadap bahan pokok. Apabila itu dilakukan maka akan ada sanksi yang tegas terhadap pelaku penimbunan.

“Menghimbau juga para penjual agar membatasi pembelian setiap konsumen. Antisipasi adanya penimbunan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab,” pungkasnya.

Hasil pemantauan harga bahan pokok di Toserba Yogya, harga-harga masih normal meskipun ada sedikit kenaikan pada beberapa komoditas bahan pokok penting. Sementara untuk ketersediaan bahan pokok masih aman. (Ayu/CN/Djavatoday)

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...

Investasi Akhirat, Yuk Bantu Pembangunan Masjid Hidayatul Amal di Ciwalung Baregbeg Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Dusun Ciwalung, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, tengah membangun Masjid Hidayatul Amal. Proses pembangunannya kini mencapai 20 persen. Panitia pembangunan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya