Sabtu, Juli 27, 2024

Pergerakan Tanah di Ciamis, 13 Rumah Rusak dan Penghuni Dievakuasi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Terjadi pergerakan tanah di Desa Indragiri, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Sebanyak 13 rusak karena mengalami retak pada bagian tembok dan lantai. Khawatir berpotensi roboh para penghuninya kini dievakuasi.

Retakan tanah itu terjadi karena dipicu oleh hujan deras yang mengguyur setiap sore. Sehingga tanah di sekitar pemukiman warga labil. Retakan sudah terlihat pada Sabtu (2/1/2021).

Sampai saat ini, tanah bergerak yang terjadi di wilayah Utara Ciamis tersebut masih terus terjadi. Ditambah hujan yang biasa turun setiap sore hari.  

Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Ciamis Ade Waluya menjelaskan pihaknya mendapat kabar ada  tanah bergerak. Anggota Tagana wilayah Panawangan Dimas Adrianto langsung ke lokasi untuk melakukan penanganan dan pendataan.

“Akibat pergerakan tanah di Panawangan Ciamis ini 13 rumah mengalami rusak dan retak-retak. Bahkan beberapa diantaranya nyaris roboh. Ditambah saat ini sering hujan potensi bencana harus lebih waspada,” katanya.

Saat ini para penghuni yang rumahnya rusak mengungsi di rumah saudara. Lebar sekitar 5 centimeter dan cukup panjang.

Rumah yang mengalami kerusakan itu umumnya pada bagian dinding dan lantai yang mengalami retak-retak.

“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada pada saat curah hujan ini. dan tingkatkan ronda malam. Sehingga ketika terjadi sesuatu hal bisa segera melakukan langkah antisipasi. hal ini tentunya dapat meminimalisir korban,” terangnya. (CN/Djavatoday)

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...

Investasi Akhirat, Yuk Bantu Pembangunan Masjid Hidayatul Amal di Ciwalung Baregbeg Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Dusun Ciwalung, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, tengah membangun Masjid Hidayatul Amal. Proses pembangunannya kini mencapai 20 persen. Panitia pembangunan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya