Rabu, April 24, 2024

Sembilan Pegawai Dinas Pendidikan Ciamis Terkonfirmasi Positif Corona

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sedikitnya 9 Pegawai Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis terkonfirmasi positif Covid-19. Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Ciamis Yoyo.

Yoyo menerangkan awalnya ada seorang yang diketahui bergejala terpapar virus Corona. Kemudian dilakukan pemeriksaan dan pengetesan PCR. Ternyata hasilnya menunjukan positif Covid-19.

Setelah mengetahui adanya seorang pegawai Disdik Ciamis terpapar virus Corona, Dinas Kesehatan langsung melakukan penelusuran kontak erat (tracking) kepada pegawai di lingkungan kantornya dan kerabatnya.

Ada 29 orang pegawai yang dilakukan pemeriksaan berdasarkan hasil kontak tracing. Setelah dilakukan tes PCR kepada para pegawai, ternyata 8 orang menunjukan hasil positif.

“Benar, ada 8 orang yang hasilnya positif. Jadi jumlah pegawai Dinas Pendidikan Ciamis yang terpapar virus Corona sebanyak 9 orang,” ungkap Yoyo kepada Djavatoday, Selasa (23/2/2021).

Yoyo mengatakan dari 9 orang tersebut kini menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing. Hampir semuanya tidak menunjukan gejala, ada pun hanya memiliki gejala ringan.

Yoyo berpesan kepada para pegawai yang menjalani isolasi mandiri ini agar melaksanakan protokol kesehatan ketat. Tidak beraktivitas sementara waktu agar isolasi berjalan maksimal sehingga tidak menularkan kepada yang lainnya.

Pantauan Djavatoday, Selasa (23/2/2021), aktivitas di Dinas Pendidikan Ciamis cukup sepi, hanya terlihat beberapa pegawai. Meski ada yang terkonfirmasi positif namun pintu gerbang dan pintu masuk masih buka. (AsepFR/CN/Djavatoday)

Satu Warga Cieurih Ciamis Ditemukan Tewas Tenggelam di Pantai Pangandaran

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Emuh Muhtadin (23) warga Dusun Lengkong, Desa Cieurih, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis ditemukan meninggal dunia setelah tenggelam di Pantai Pangandaran pada...

Sejumlah Warga Terdampak Bencana di Ciamis Dapat Bantuan dari Dinas Sosial

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Sosial Kabupaten Ciamis melalui Tagana menyalurkan sejumlah bantuan kepada warga terdampak bencana dan korban kebakaran. Perisitwa bencana alam dan kebakaran...

Sempat Heboh, Ada Truk Standing di Tanjakan Cibeka Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sempat heboh sebuah truk standing di Jalan Raya Ciamis. Truk bermuatan besi itu standing di Tanjakan Cibeka Jalan Ciamis-Banjar tepatnya di...

Saluran Irigasi di Panawangan Ciamis Longsor, Pasokan Air ke Sawah Terganggu

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tebing saluran irigasi Cisalak di Dusun Palasari, Desa Bangunjaya, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, longsor. Perisitwa itu terjadi Minggu (21/4/2024). Tebing longsor itu...

Terpopuler

Lainnya