Sabtu, Juli 27, 2024

Operasi Zebra Lodaya 2020 di Ciamis Dimulai Pekan Depan

Ciamis (Djavatoday.com),- Satuan Lalu Lintas Polres Ciamis akan menggelar Operasi Zebra Lodaya 2020. Operasi Zebra Lodaya ini dilaksanakan selama dua pekan.

Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Zanuar Cahyo Wibowo S.I.K,  mengatakan operasi Zebra di wilayah hukum Polres Ciamis ini akan dimulai Senin (26/10/2020).

“Operasi Zebra Lodaya mulai tanggal 26 Oktober sampai 8 November,” ujar Zanuar yang akrab disapa Bowo.

Menurutnya dalam pelaksanaan Operasi Zebra Lodaya ini akan lebih mengedepankan tindakan preventif dan preemtif.

“Anggota Satlantas juga akan melakukan sosialisasi dan pencegahan pelanggaran lalu lintas. Intinya akan lebih banyak giat preemtif dibanding penegakan hukum. Namun apabila pelanggar membahayakan tentu akan ditindak,” jelasnya.

Ada 7 fokus penindakan pelanggaran lalu lintas. Yakni tidak pakai helm, pengemudi mabuk, pelanggaran ngebut, anak dibawah umur yang pakai kendaraan, tidak pakai sabuk pengaman. Juga pengemudi yang mengoperasikan handphone saat berkendara dan melanggar arus lalu lintas.

Contohnya pelanggar yang lawan arus akan mendapat sanksi  Pasal 287 ayat 1 Undang – Undang No 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

Kata Bowo, tujuan dari Operasi Zebra Lodaya 2020 antara lain menciptakan situasi lalu lintas yang aman, tertib dan lancar. Terutama untuk lokasi rawan laka, langgar dan macet.

“Juga mewujudkan ketertiban, kepatuhan dan kedisiplinan masyarakat dalam berlalu lintas. Dan menekan penyebaran Covid-19,” ucapnya.

Adapun target dalam Operasi Zebra ini adalah titik kemacetan, pelanggar lalu lintas serta kecelakaan lalu lintas sesuai dengan karakteristik tiap daerah.

“Kita akan melaksanakan Operasi Zebra Lodaya 2020 tetap dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19,” jelasnya.

Satlantas Polres Ciamis pun akan melakukan pengamanan long weekend Peringatan Maulid Nabi yang dimulai 28 Oktober-1 November 2020. (AY/Djavatoday)

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...

Investasi Akhirat, Yuk Bantu Pembangunan Masjid Hidayatul Amal di Ciwalung Baregbeg Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Dusun Ciwalung, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, tengah membangun Masjid Hidayatul Amal. Proses pembangunannya kini mencapai 20 persen. Panitia pembangunan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya