Sabtu, Mei 4, 2024

Kunjungi Kodim Ciamis, Danrem 062 Tarumanagara Ingatkan Netralitas TNI di Pemilu 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Danrem 062 Tarumanagara Kolonel Arh Rudi Ragil Sang Putra melaksanakan kunjungan kerja ke Kodim 0613 Ciamis, Jumat (19/1/2024). Dalam kesempatan itu, Kolonel Arh Rudi mengingatkan netralitas anggota TNI dalam pergelaran Pemilu 2024.

Dalam kesempatan itu Danrem 062 Tarumanagara Kolonel Arh Rudi Ragil Sang Putra memperkenalkan diri terhadap para prajurit dan ibu-ibu Persit. Selanjutnya Danrem melakukan tatap muka dengan unsur Forkopimda Ciamis dan Kota Banjar.

Usai menerima paparan kondisi satuan dan wilayah Kodim 0613/Ciamis, Kolonel Arh Rudi Ragil Sang Putra memberikan beberapa arahan dan penekanan kepada seluruh prajurit Kodim. Salah satunya untuk selalu memegang teguh serta junjung tinggi Netralitas TNI dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

“Serta selalu menghindari sekecil apapun tindak pelanggaran. Itu yang sangat penting diperhatikan,” ujar Danrem.

Danrem berpesan agar selalu menjaga nama baik TNI di manapun berada juga. Anggota TNI selalu menjaga situasi wilayah agar tetap kondusif mengingat tahun 2024 adalah tahun politik.

“Jadilah Prajurit yang profesional, jaga nama baik TNI dan diharapkan keberadaan kita harus jadi solusi,” katanya.

Danrem 062 Tarumanagara juga mengajak para prajurit dan Persit Kodim 0613 Ciamis untuk selalu bersyukur. Sedangkan untuk ibu Persit agar selalu mendukung dalam pelaksanaan tugas suaminya.

Adapun, kedatangan Danrem diawali dengan pengalungan Selendang oleh anak-anak Prajurit dan disambut Dandim 0613 Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi. Hadir dan turut mendampingi Ketua Persit KCK Cab XXIV Kodim 0613/Ciamis Dr. Hera Fitria Sari dan Seluruh Anggota, ASN serta Persit Kodim 0613 Ciamis. (Ayu/CN/Djavatoday)

Ibu dan Anak di Panawangan Ciamis Dibacok Tetangga, 1 Meninggal Dunia

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ibu dan anak warga Dusun Gardu, Desa Nagarapageuh, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Sarinah (76) dan Ian Ferdiansyah (41) jadi korban penganiayaan....

Suami di Ciamis Bunuh hingga Mutilasi Istri

Peringatan (trigger warning): Artikel ini mengandung konten kekerasan eksplisit yang dapat memicu kondisi emosi dan mental pembaca. Kami menyarankan Anda tidak meneruskan membacanya jika...

Disdukcapil Ciamis Cek Biometrik ODGJ di RSUD

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Ciamis Jabar melakukan cek biometrik terhadap Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yang ada di...

Pesan Pj Bupati Ciamis di Hari Pendidikan Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan Hari Otonomi Daerah tahun 2024 digelar di Halaman Pendopo Bupati Ciamis, Kamis (02/05/2024). Tema Hardiknas...

Terpopuler

Lainnya