Kamis, Februari 13, 2025

Kolam Renang Tirtawinaya Ciamis Akan Jadi Tempat Wisata Terintegrasi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemkab Ciamis akan melakukan penataan untuk kolam renang Tirtawinaya. Kolam renang legendaris milik Pemkab ini akan dijadikan tempat wisata terintegrasi. Dengan memadukan antara prestasi, rekreasi dan pemberdayaan.

Kondisi Kolam Tirtawinaya saat ini cukup memprihatinkan.  Sempat merasakan masa kejayaan pada tahun 90an dan terkenal di kalangan lapisan masyarakat Ciamis, kini kolam tersebut seperti dilupakan.

Karena sepi, Kolam Renang Tirtawinaya Ciamis tidak hidup ataupun tidak mati. Sehingga beberapa fasilitas kolam pun tak sedikit yang terbengkalai. Dengan banyaknya obyek wisata buatan yang lebih modern, membuat Tirtawinaya semakin sulit bersaing.

Prihatin akan hal itu, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menyatakan akan kembali melakukan penataan kolam renang tersebut. Pemkab Ciamis merencanakan untuk menjadikannya sebagai tempat wisata terintegrasi.

“Kolam renang Tirtawinaya ini akan dijadikan tempat wisata terintegrasi, mulai dari wisata prestasi, disini akan dibangun kolam berstandar nasional. Kolam renang rekreasi dan kolam edukasi dan pemberdayaan terutama untuk perikanan, seperti ikan koi,” ujar Herdiat ketika menebar 4.000 benih ikan Koi untuk pengembangan pariwisata berbasis perikanan di lokasi tersebut, Jumat (13/11/2020).

Rencanannya, pembangunan bisa digelar pada tahun 2021 atau tahun 2022. Pemkab Ciamis saat ini telah menbuat membuat detail engineering design (DED) wisata terintegrasi tersebut.  Selain itu juga ada penambahan lahan 2 hektar untuk mewujudkan tempat wisata terintegrasi tersebut.

Sementara itu, 4.000 benih ikan koi ini hibah dari Pembudidaya Perikanan Ciamis (PPC). Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengapreasiasi langkah PPC dalam mendukung pengembangan wisata di Ciamis.

“Insyalloh benih ikan di Kolam Renang Tirtawinaya ini akan kami jaga dan rawat sampai tumbuh besar dan bisa berdaya untuk masyarakat,” ucapnya. (CN/Djavatoday)

Kemeriahan Cap Go Meh di Kelenteng Hok Tek Bio Ciamis dengan Pertunjukan Barongsai dan Naga Liong

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Perayaan Cap Go Meh di Kelenteng Hok Tek Bio Ciamis berlangsung dengan meriah pada Rabu sore (12/2/2025). Acara puncak perayaan tahun...

Pria di Ciamis Ditangkap Polisi Karena Bikin dan Menjual Senjata Api Rakitan dari YouTube

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Seorang pria berinisial PR (33), warga Desa Purwadadi, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Ciamis, ditangkap oleh pihak kepolisian setelah diketahui merakit dan menjual...

Ayah di Ciamis Cabuli Dua Anak Tiri, Ancam Bunuh Bila Mengadu

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Seorang pria berinisial WS (45) asal Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, diduga melakukan tindakan pencabulan dan persetubuhan terhadap dua anak tiri. Perbuatan...

Polres Ciamis Bongkar Puluhan Kasus Narkoba dan Amankan Tersangka

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sepanjang tahun 2025, dari Januari hingga saat ini, Satres Narkoba Polres Ciamis berhasil mengungkap 9 kasus penyalahgunaan narkoba dengan total 13...

Terbaru