Rabu, Mei 1, 2024

Kirab Mahkota Binokasih di Ciamis Jadi Edukasi Sejarah untuk Masyarakat

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kirab Mahkota Binokasih dari Keraton Sumedang Larang telah dilaksanakan dua hari di Kabupaten Ciamis, Selasa-Rabu (16-17/5/2024). Kirab digelar di dua tempat yakni Astana Gede Kawali dan Situ Lengkong Panjalu.

Kabid Destinasi Wisata Dinas Pariwisata Ciamis Dian Kusdiana menjelaskan dalam kirab tersebut dilaksanakan guar sejarah tentang Binokasih. Kegiatan itu dihadiri para budayawan, seniman, akademis, praktisi dan unsur pemerintah. Hadir juga Putra Mahkota Kerjaan Sumedang Larang.

“Guar sejarah itu bagaimana mengedukasi masyarakat khususnya Tatar Galuh akan kesejarahan Galuh dan dan peninggalannya Sanghyang Pake Binokasih,” ujar Dian, Kamis (18/4/2024).

Pada hari kedua, Kirab Mahkota Binokasih dilaksanakan diarak di Panjalu Ciamis. Mahkota diterima unsur pemerintah desa, Yayasan Borosngora dan para tokoh. Mahkota dibawa ke Bumi Alit tempat minyimpan benda bersejarah.

“Lalu kemudian dilaksanakan juga seremonial di Nusa Pakel. Diiringi banyak hiburan tarian tradisional. Setelah itu dilepas menuju Pakuan Padjajaran Kabupaten Bogor,” ungkapnya.

“Kirab Mahkota Binokasih ke Ciamis ini oleh kontingen Kerajaan Sumedang Larang dalam rangka memperingati hari jadi Sumedang,” tuturnya.

Maknanya, bagaimana menjalin silaturahmi kembali di antara warga Sumedang, Ciamis dan Bogor. Dilihat kesejarahan ini adalah nenek moyang yang tidak bisa dipisahkan.

“Kejayaan Padjajaran, Galuh dan Sumedang merupakan rangkaian Keluarga Kerajaan yang hakikatnya saudara kita semuanya,” jelasnya.

“Ini merupakan edukasi kepada seluruh warga yang berada di Ciamis mungkin di Bogor. Mahkota binokasih ini warisan budaya sejarah peninggalan kerajaan di masa kejayaan Galuh. Pada masa itu kita berjaya kita memiliki kerjaaan memiliki masa emas. Sehingga masyarakat waktu itu sejahtera makmur,” tambahnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Upaya Polsek Sukadana Polres Ciamis Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Jajaran personel Polsek Sukadana Polres Ciamis terus berupaya menjaga kondusivitas wilayah dan antisipasi gangguan Kamtibmas. Salah satunya intens melakukan koordinasi dan komunikasi...

Update Gempa Garut 6,2 M, 115 Rumah di Ciamis Rusak dan 7 Keluarga Mengungsi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Gempa berkeliaran 6,2 M yang mengguncang Kabupaten Garut pada Sabtu (27/4/2024) malam menimbulkan dampak cukup besar. Kini ada 115 rumah dan...

Rowo Jombor Klaten, Nikmati Kuliner di Warung Apung

Rowo Jombor Klaten merupakan sebuah objek wisata alam yang menyuguhkan keindahan danau dengan konsep wisata kuliner. Setiap wisatawan bisa menikmati keindahan danau atau rawa...

Curug Pinang Baturraden, Nyaman untuk Piknik dan Barbekuan!

Curug Pinang Baturraden merupakan salah satu objek wisata yang meramaikan khazanah pariwisata Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Objek wisata ini menyuguhkan keindahan air terjun dengan...

Terpopuler

Lainnya