Sabtu, Juli 27, 2024

Kiai dan Ajengan di Pangandaran Deklarasikan Dukung Prabowo-Gibran

Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- Dukungan untuk kemenangan pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Prabowo-Gibran terus bertambah dari elemen masyarakat.

Kali ini ada sebanyak 100 orang tokoh, kiyai dan ajengan di Kabupaten Pangandaran yang tergabung dalam KIRAB atau Kiai Relawan Prabowo siap memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.

Dukungan dan deklarasi untuk pasangan capres dan cawapres nomor urut 02 itu berlangsung di Yayasan Ponpes Al Itqon Qiroatusabah, Desa Batumalang, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Kamis (18/1/2024).

Ketua KIRAB, Kyai Asep Abdullah Siraj mengatakan kegiatan ini diikuti oleh 100 tokoh dan kiai serta ajengan se Kabupaten Pangandaran.

“Seluruh elemen para tokoh Kiai dan ajengan Se-Kabupaten Pangandaran sebanyak 100 tokoh dan kiai mengadakan silaturahmi dan deklarasi mendukung pasangan capres dan cawapres 02 Prabowo dan Gibran Rakabumi Raka,” katanya.

Dengan deklarasi ini pihaknya menunjukan bahwa animo masyarakat dan kalangan tokoh agama di Pangandaran sangat antusias untuk mendukung pasangan nomor urut 02.

Sebelumnya, dukungan untuk pasangan calon presiden (Capres) Prabowo Subianto dan calon wakil presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka juga disampaikan oleh beberapa pihak.

Para pemimpin pondok pesantren se-Jawa Barat sebelumnya telah berkumpul dan mendeklarasikan dukungan untuk pasangan Prabowo-Gibran di Purwakarta beberapa waktu lalu.

Dukungan tersebut diberikan, agar dapat mengantarkan Prabowo-Gibran menjadi pemimpin Indonesia berikutnya.

Sebab, para ajengan se-Jawa Barat yang hadir saat ini percaya Menteri Pertahanan (Menhan) dan Wali Kota Solo ini mampu membawa Indonesia semakin maju. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...

Investasi Akhirat, Yuk Bantu Pembangunan Masjid Hidayatul Amal di Ciwalung Baregbeg Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Dusun Ciwalung, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, tengah membangun Masjid Hidayatul Amal. Proses pembangunannya kini mencapai 20 persen. Panitia pembangunan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya