Jumat, Mei 17, 2024

Heboh Sejoli Bermesraan di Taman Surawisesa Kawali Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Video yang memperlihatkan sepasang remaja bermesraan di tempat umum beredar viral di media sosial. Diketahui aksi sejoli bermesraan itu dilakukan di kawasan Taman Surawisesa, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Pada video berdurasi 26 detik itu tampak remaja laki-laki mengenakan kemeja hitam dan yang perempuan memakai baju belang berkerudung. Keduanya duduk di kawasan bagian dalam Taman Surawisesa.

Terlihat sejoli remaja itu bermesraan dengan laki-laki memeluk pinggang pasangannya. Sesekali kepala laki-laki itu menunduk di bagian pinggir kepala perempuannya kemudian bersandar.

Menanggapi hal itu, Kepala Satpol PP Ciamis Uga Yogaswara membenarkan adanya aksi sejoli yang bermesraan di kawasan Taman Surawisesa. Videonya sudah beredar viral.

“Iya kami sudah mendapat laporan itu. Sudah tindaklanjuti,” ujar Uga Yogaswara, Kamis (21/12/2023).

Satpol PP Ciamis pun mengaku telah berkoordinasi dengan Pemerintah Kecamatan Kawali dan aparat setempat

“Untuk melaksanakan semacam patroli rutin di kawasan Taman Surawisesa supaya tidak ada yang berbuat lagi seperti itu. Juga lakukan pembinaan kalau ada kejadian lagi,” ungkapnya.

Uga pun akan menerjunkan anggotanya untuk melakukan patroli rutin ke sejumlah taman yang ada di wilayah Ciamis.

“Kita juga akan koordinasi ke sana untuk antisipasi. Ya kami mengimbau untuk tidak melakukan hal-hal yang demikian, yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan,” ucapnya.

Uga menyebut baru kali ini mendapat laporan adanya sejoli yang berbuat mesum di Taman Surawisesa. Diharapkan masyarakat pun turut serta menjaga keamanan dan kondusivitas. (Ayu/CN/Djavatoday)

Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai Wakili Ciamis di O2SN Provinsi

Berita Ciamis (Djavatoday.com), Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis menjadi juara 1 O2SN (olimpiade olahraga siswa nasional) cabang bulutangkis...

Herdiat Sunarya Kembali Jadi Ketua PBVSI Ciamis, Prioritaskan Pembinaan Atlet

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Herdiat Sunarya terpilih kembali sebagai Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Ciamis masa bakti 2024-2028. Herdiat terpilih secara aklamasi melalui...

11 Desa di Kecamatan Panawangan Ciamis Berstatus Mandiri

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Indeks Desa Membangun (IDM) tahun 2024 Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, meningkat. Dari 18 desa, sebanyak 11 desa sudah berstatus mandiri. Sedangkan...

Raih Hasil Imbang Atas Persip Pekalongan 3-3, PSGC Ciamis Lolos ke 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com), - PSGC Ciamis lolos ke babak 16 besar Liga 3 Nasional. Dalam laga terakhir di grup 3, PSGC Ciamis berhasil mengimbangi...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya