Sabtu, November 23, 2024

DPRKPLH Ciamis Rencanakan Satu Kecamatan Satu Perwakilan Sekolah Adiwiyata

Berita Ciamis (Djavatoday.com) – DPRKPLH Ciamis rencanakan satu kecamatan mempunyai satu perwakilan sekolah Adiwiyata untuk tahun 2023 nanti.

Untuk saat ini ada sebanyak 25 sekolah dari 20 kecamatan di Kabupaten Ciamis yang sudah menerapkan budaya lingkungan atau Adiwiyata.

Kepala DPRKPLH Ciamis, Taufik Gumelar, melalui Kabid PPKLH, Deasy Ariyanto mengatakan, pada tahun 2023 nanti rencananya ingin setiap kecamatan itu mempunyai satu sekolah Adiwiyata.

“Rencananya 1 kecamatan ada 1 sekolah perwakilan sekolah Adiwiyata dari berbagai jenjang,” katanya, Kamis (21/7/2022).

Menurutnya, untuk mewujudkan rencana tersebut. DPRKPLH Ciamis telah berkoordinasi dengan beberapa pihak.

Seperti para pembina Adiwiyata, himpunan penggiat Adiwiyata Indonesia, Dinas Pendidikan, Kemenag, dan KCD wilayah 13.

“Kecamatan di Kabupaten Ciamis ini ada 27, maka dari itu nantinya kalau rencana ini terlaksana akan ada 27 sekolah adiwiyata,” tuturnya.

Ariyanto menjelaskan, menjadi sekolah berbudaya lingkungan atau Adiwiyata ini tidaklah mudah. Butuh kesadaran dan komitmen dalam gerakan tersebut.

Memang ada beberapa kendala untuk mewujudkan sekolah Adiwiyata itu salah satunya tentang kurang pahamnya pihak sekolah mengenai biaya.

“Biaya ada tapi tidak signifikan. Kita bisa memanfaatkan barang bekas untuk menjadikan sekolah budaya lingkungan,” jelasnya.

Ariyanto berharap rencana satu kecamatan satu perwakilan sekolah adiwiyata ini bisa terwujud untuk tahun 2023 nanti.

“Kami harap rencana itu terlaksana dengan baik. Bahkan kalau ada di satu kecamatan lebih dari satu sekolah itu lebih baik,” pungkasnya. (AA/CN/Djavatoday)

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Bapenda Ciamis Bagikan Pengalaman Sukses Digitalisasi Daerah dalam Kegiatan TP2DD di Bandung

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Ciamis menerima undangan resmi dari Bank Indonesia (BI) Perwakilan Maluku Utara untuk berbagi pengalaman terkait digitalisasi...

Terbaru