Jumat, Mei 17, 2024

DKUKMP Ciamis Bimtek Kewirausahaan Pelaku Usaha dan Pemasaran Produk E-Commerce

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Puluhan pelaku usaha dari kalangan Milenial mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) kewirausahaan pelaku usaha dan pemasaran produk melalui e-commerce.

Kegiatan tersebut digelar di salah satu aula hotel di perkotaan Ciamis, Kamis (14/12/2023). Narasumber dalam bimtek kewirausahaan adalah dari pengurus HIPMI Ciamis. Termasuk hadir juga Ketua Dewan Pembina HIPMI Ciamis Nur Muttaqin.

Kepala DKUKMP Ciamis Asep Khalid Fajari melalui Sekretaris DKUKMP Ciamis Rina Takarina menyampaikan bimtek tersebut penting guna meningkatkan kemampuan pelaku usaha untuk memasarkan produknya.

Dalam era globalisasi sekarang ini, perkembangan teknologi informasi sangat cepat. Tuntutan pasar pun semakin kompetitif. Hal tersebut mengharuskan para pelaku usaha melakukan inovasi dan kreasi untuk mengembangkan usahanya. Sehingga mereka mampu bertahan dan memiliki daya saing.

“Perlu adanya fasilitas dan juga pembinaan untuk para pelaku usaha guna meningkatkan daya saing. Melalui peningkatan kualitas produk, desain, kemasan, merek hingga pemasaran dan kemitraan,” ungkap Rina.

Dina menjelaskan, para pelaku usaha di Ciamis sudah punya daya saing tinggi. Buktinya ada pada potensi produk pangan hasil produksi UKM yang memiliki keunggulan rasa.

“Kemasan menarik, legalitas produk yang lengkap bisa jadi dasar atau patokan supaya sapar masuk serta memasarkan produknya ke marketplace,” jelasnya.

Sehingga dalam mengembangkan usahanya para pelaku usaha mikro diharapkan dapat mengikuti dan memasuki era digitalisasi serta kreatif dan inovatif. Mereka harus dapat memanfaatkan teknologi informasi atau aplikasi dalam meningkatkan penjualan, diantaranya melalui marketplace.

“Para pelaku usaha di Ciamis juga harus senantiasa melakukan koordinasi dan bersinergi dengan instansi terkait seperti DPMPTSP, Dinas Kesehatan dan Kementerian Agama. Tujuannya dalam menyiapkan legalitas produk dan legalitas usahanya. Sehingga jaminan standar kualitas produk yang menjadi persyaratan untuk masuk marketplace dapat terpenuhi,” jelas Rina.

“Mudah-mudahan kegiatan ini memberikan manfaat untuk mengembangkan usahanya, meningkatkan penjualan serta bisa meningkatkan perekonomian masyarakat,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai Wakili Ciamis di O2SN Provinsi

Berita Ciamis (Djavatoday.com), Dadan Khoerul Ma, Siswa SDN 3 Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis menjadi juara 1 O2SN (olimpiade olahraga siswa nasional) cabang bulutangkis...

Herdiat Sunarya Kembali Jadi Ketua PBVSI Ciamis, Prioritaskan Pembinaan Atlet

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Herdiat Sunarya terpilih kembali sebagai Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Ciamis masa bakti 2024-2028. Herdiat terpilih secara aklamasi melalui...

11 Desa di Kecamatan Panawangan Ciamis Berstatus Mandiri

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Indeks Desa Membangun (IDM) tahun 2024 Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, meningkat. Dari 18 desa, sebanyak 11 desa sudah berstatus mandiri. Sedangkan...

Raih Hasil Imbang Atas Persip Pekalongan 3-3, PSGC Ciamis Lolos ke 16 Besar Liga 3 Nasional

Berita Ciamis (Djavatoday.com), - PSGC Ciamis lolos ke babak 16 besar Liga 3 Nasional. Dalam laga terakhir di grup 3, PSGC Ciamis berhasil mengimbangi...
Kartu Anggota Perpus
Kartu Anggota Perpus
Daftar Perpus 1
Daftar Perpus 2

Terpopuler

Lainnya